Ini Wakil Indonesia yang Melaju ke Perempat Final Indonesia Masters 2022

- 10 Juni 2022, 11:47 WIB
6 Wakil Indonesia yang Tanding di Perempat Final Indonesia Masters 2022, Ada Ginting dan The Minions
6 Wakil Indonesia yang Tanding di Perempat Final Indonesia Masters 2022, Ada Ginting dan The Minions /Instagram.com/@sport_mnctv

ARAHKATA - Sebanyak enam nomor bulu tangkis wakil Indonesia melaju ke babak perempat final Indonesia Masters 2022.

Laga perempat final itu akan dimainkan pada Jumat, 10 Juni 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Ganda putra unggulan kelima Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan tiket delapan besar setelah memenangi pertandingan melawan rekan senegera Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche dengan 16-21, 21-17, 21-13.

Baca Juga: Ini Jadwal Indonesia Masters, Sinisuka Ginting Berhadapan dengan Lee Zii Jia

Hasil sukses itu juga diikuti unggulan teratas yang juga juara Indonesia Masters edisi 2020 Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang menang secara dramatis atas wakil Thailand Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren dalam kedudukan 21-14, 8-21, 21-18.

Dari sektor tunggal putra, hanya Anthony Sinisuka Ginting yang memetik kemenangan pada babak kedua setelah Chico Aura Dwi Wardoyo dijegal wakil Singapura Loh Kean Yew.

Ganda putri juga memastikan dua tempat perempat final berkat kemenangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febby Valencia Dwijayanti/Ribka Sugiarto.

Baca Juga: Anthony Ginting Libas Kalahkan Srikanth dalam Laga All England 2022

Sementara itu dari ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa dan akan tampil dalam perempat final setelah menumbangkan rekannya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x