Puan Maharani Tanggapi Jawaban Jokowi Soal Arah Dukungan di Pilpres 2024

- 23 Oktober 2023, 11:00 WIB
Puan Maharani Tanggapi Jawaban Jokowi Soal Arah Dukungan di Pilpres 2024
Puan Maharani Tanggapi Jawaban Jokowi Soal Arah Dukungan di Pilpres 2024 /

ARAHKATA - Presiden Jokowi telah menjawab pertanyaan Ketua DPP PDIP Puan Maharani soal arah dukungan di Pilpres 2024.

Menanggapi itu, Puan Maharani memuji sikap Jokowi yang mendukung semua pasangan capres dan cawapres.

"Apa yang disampaikan beliau (Jokowi) itu negarawan. Seorang presiden tidak berpihak dalam kontestasi Pilpres yang akan datang, karena berkeinginan pesta demokrasi bisa berjalan dengan baik, lancar, adem, gembira, rakyat tidak tertekan. Saya apresiasi Presiden Jokowi," kata Puan Maharani, dikutip Arahkata Senin 23 Oktober 2023.

Baca Juga: Jokowi Jawab Pertanyaan Puan dalam Arah Dukungan di Pilpres 2024

Mengenai Jokowi yang memberi isyarat mendukung keputusan putranya, Gibran Rakabuming yang bakal jadi cawapres Prabowo, Puan menyebut sebagai seorang ayah sudah pasti mendukung yang terbaik untuk anaknya.

"Ya pasti seorang bapak akan mendukung yang terbaik untuk anaknya," katanya.

Lebih lanjut, Jokowi menyatakan mendoakan dan merestui keputusan Gibran Rakabuming yang direkomendasikan Partai Golkar sebagai Bacawapres Prabowo.

Baca Juga: Puan Jawab Arah Dukungan Jokowi di Pilpres 2024: Tolong Tanyakan Saya Juga Mau Tahu

"Orang tua itu tugasnya hanya mendoakan dan merestui keputusan (Gibran) semuanya. Karena sudah dewasa ya jangan terlalu mencampuri urusan," kata Jokowi.***

Editor: Tia Martiana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x