Punya Hobi dan Kegemaran dari Internet, Ikuti Lima Cara yang Bisa Menghasilkan Uang

- 19 Februari 2021, 19:51 WIB
Ilustrasi pekerjaan yang dapat dilakukan bagi kaum rebahan/pixabay
Ilustrasi pekerjaan yang dapat dilakukan bagi kaum rebahan/pixabay /

ARAHKATA - Siapa yang tak pernah mendengar istilah internet sekarang ini? Hampir semua orang mulai dari anak-anak hingga orang dewasa atau bahkan lansia sekalipun sudah tak asing lagi dengan istilah tersebut.

Bahkan kini, hampir semua aspek pekerjaan dalam kehidupan kita sehari-hari telah mengandalkan internet.

Sudah bukan rahasia lagi untuk mencari segala solusi dan jawaban di internet. Internet saat ini tak hanya digunakan untuk mencari berbagai informasi, tapi juga bisa menghasilkan banyak uang. Baik hanya sebagai penghasilan tambahan, maupun tetap yang bisa dimanfaatkan untuk jangka panjang.

Baca Juga: Lima Tips ajak Anak Makan Camilan Sehat

Nah untuk cara cari uang dari internet, ada banyak media yang bisa kamu manfaatkan. Pemilihannya bisa kamu sesuaikan dengan hobi dan minatmu. Berikut caranya:

1. Jadi YouTuber

Sudah bukan rahasia lagi jika YouTube cukup menjanjikan. Siapapun berpeluang untuk bisa menjadi kaya raya dari berbagai konten yang mereka unggah di YouTube.

Jika kamu senang tampil di depan kamera atau memiliki hobi yang sedang kamu tekuni, tak ada salahnya lho kamu buat video dan mengunggahnya ke platform satu ini

Tapi sebelum itu, jangan lupa daftarkan channelmu ke Google AdSense. Semakin banyak subscribers dan orang yang menonton video, maka akan semakin besar penghasilanmu. Perlu diingatkan juga, konten video harus original ya!

2. Blogger

Kalau yang satu ini cocok untuk kamu yang punya hobi menulis. Saat ini, banyak blogger profesional yang mendapatkan uang dari internet.

Baca Juga: Kamu Diselingkuhi oleh Pasangan? Beruntung, Ini Lima Alasannya

Kuncinya, buatlah konten yang informatif dan berguna, maka orang-orang akan datang ke blog milikmu. Jika kamu sudah memiliki banyak pengikut dan traffic yang tinggi, kamu bisa mendapatkan uang dari blog, baik melalui iklan dan review produk dan lain-nya.

3. Jual foto

Kamu punya hobi dan skill fotografi, jangan sia-siakan kemampuan ini ya. Karena kamu bisa memanfaatkan hobi ini dengan menjual karyamu pada situs-situs.

Tentu saja, karyamu harus original ya. Cara ini terbilang mudah bukan untuk mendapatkan uang dari internet?

4. Influencer

Siapa yang tidak punya media sosial saat ini? Buatlah foto-foto menarik di Instagram, maka kamu bisa menarik banyak pengikut. Semakin terkenal dirimu, maka semakin besar peluangmu untuk bekerjasama dengan berbagai pihak untuk endorsement produk.

Baca Juga: Melawan Perselingkuhan di Era Digital, Yuk... Intip Caranya!

5. Jualan online

Kalau yang ini, kamu hanya perlu memanfaatkan sosial media atau berbagai e-commerce sebagai tempatmu untuk berjualan. 

Kalau punya kemampuan memasak, membuat pernak-pernik, barang kebutuhan anak dan lainnya, coba saja jual di internet!

Penjualan melalui media sosial Instagram juga bisa dicoba, apalagi kalau kamu bisa memiliki brand sendiri dan punya banyak pengikut.***

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah