Berikut Berbagai Khasiat dari Daun Sambiloto

- 20 Februari 2021, 20:56 WIB
Daun sambiloto
Daun sambiloto /Instagram.com/@amanahherbal

Menristek/Kepala BRIN Bambang Brodjonegoro kepada Komisi IX DPR pada Rabu 03 Februari 2021 lalu menyampaikan, pihaknya ingin Indonesia bisa mengikuti jejak Thailand yang sudah menetapkan sambiloto sebagai suplemen herbal yang cocok untuk pengobatan corona.

Baca Juga: Jangan Ceroboh, Ini Langkah Penting Amankan Listrik Saat Banjir!

Pemanfaatan suplemen herbal ini sebelumnya pernah dilakukan di beberapa pasien yang dirawat di Wisma Atlet Kemayoran bekerja sama dengan LIPI pada Agustus 2020. Kombinasi suplemen imunomodulator herbal tersebut berasal dari sambiloto, jahe merah, meniran, dan cordyceps.

Percobaan tersebut sudah mendapatkan izin BPOM, tapi sampai saat ini untuk penggunaannya belum spesifik Covid-19 dan mendapatkan izin edar masih membutuhkan beberapa tahapan lagi. Menristek berharap BPOM bisa segera mengeluarkan izin edarnya, sehingga bisa membantu pencegahan maupun pengobatan sampai program vaksinasi Covid-19 selesai.

Sebetulnya, bukan hanya sambiloto, masih banyak tanaman-tanaman lain yang juga berpotensi sebagai bahan baku obat untuk berbagai penyakit. Indonesia merupakan salah satu negara yang mempunyai keanekaragaman hayati terbesar di dunia, sehingga potensinya masih amat besar untuk penemuan-penemuan bahan baku obat alam.***

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x