Pediksi BMKG: Pulau Jawa Berpotensi Banjir Bandang Besok!

- 17 Februari 2021, 18:52 WIB
Prakiraan cuaca BMKG
Prakiraan cuaca BMKG /BMKG/

ARAHKATA - Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan akan terjadinya hujan lebat di sejumlah daerah di Indonesia. Ditegaskan, hujan lebat dapat berdampak pada banjir, bahkan banjir bandang di wilayah tertentu.

Dari data terbaru yang dirilis BMKG pada Rabu, 17 Februari 2021, setidaknya enam provinsi di Pulau Jawa berstatus siaga akan hujan lebat yang dapat berpotensi banjir tersebut.

Enam provinsi itu adalah DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DI Yogyakarta.

"(Peringatan) ini berlaku 18 Februari 2021 pukul 07.00 WIB sampai dengan 19 Februari 2021 pukul 07.00 WIB," demikian keterangan BMKG seperti dilansir Arahkata.com pada Rabu, 17 Februari 2021.

Baca Juga: Vanessa Angel Borong iPhone, Ternyata Begini Ceritanya!

Dilihat di situsnya, BMKG juga telah mengeluarkan prakiraan cuaca untuk Kamis, 18 Februari 2021 besok.

Untuk wilayah DKI Jakarta, BMKG menyebut, ada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jakut dan Jakbar antara pagi hingga menjelang siang. Sementara Jaksel, Jaktim, dan Jakbar pada sore dan malam hari.

Selanjutnya wilayah Banten, BMKG memprediksi akan terjadinya hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di sebagian besar wilayah Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kota Tangerang, Kabupaten Serang, Kota Serang, Kota Cilegon, Kabupaten Pandeglang bagian Utara, dan Kabupaten Lebak bagian Utara.

Baca Juga: Cara Kerja Baru MA Mengakselerasi Teknologi Informasi Mendapat Pujian Presiden

Kemudian wilayah Jawa Barat, ada potensi yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada pagi hari di wilayah Bekasi, Karawang, Subang. Pada sore hingga menjelang malam di wilayah Bogor, Sukabumi, Cianjur, Bandung Barat, Bandung, Cimahi, Sumedang, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar, dan Kuningan.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x