Jokowi Resmikan Rumah Sakit Modular Pertamina Hari Ini

- 6 Agustus 2021, 16:19 WIB
Presiden Joko Widodo bersama Menteri BUMN Erick Thoir dan Dirut Pertamina Nicke Widyawati, meresmikan Rs Modular Pertamina Tanjung Duren
Presiden Joko Widodo bersama Menteri BUMN Erick Thoir dan Dirut Pertamina Nicke Widyawati, meresmikan Rs Modular Pertamina Tanjung Duren /Kanal YouTube Sekretariat Presiden

ARAHKATA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Rumah Sakit (RS) Modular milik PT. Pertamina (persero) pada Jumat 6 Agustus 2021.

Rs tersebut di tujukan untuk pasien COVID-19 yang bertepatan di Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Tidak sendiri, Jokowi tampak di dampingi oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati.

Baca Juga: Selamat Tinggal Camp Nou, Leo Messi Resmi Tinggalkan Barcelona

Dilansir Arahkata dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi memberikan apresiasi langsung kepada pihak yang terkait.

"Saya berterima kasih kepada Menteri BUMN , kepada Pertamina yang telah menyiapkan rumah sakit Modular Pertamina ini dengan kapasitas 305 tempat tidur, yang kumplit dengan HCU, ICU dan lebih bagus lagi ada juga ICU khusus untuk anak-anak dan bayi dan ibu-ibu sehingga bisa memberikan pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak," tutur Jokowi.

Baca Juga: Niko Al Hakim Unggah Video Permintaan Maaf

Selain itu Jokowi juga menyampaikan rasa syukurnya akibat menurunnya angka pasien COVID-19 di Jawa-Bali.

Meski demikian menurutnya harus tetap waspada dan berhati-hati akan pandemi COVID-19.

"Tapi kita juga tetap harus waspada hati-hati terus siap-siap berjaga-jaga," ujarnya.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x