Warga Sesalkan Kondisi Jalan di Kabupaten Manggarai Tak Kunjung Diperbaiki

- 3 Maret 2022, 21:55 WIB
Kondisi ruas jalan utama menuju Kecamatan Wae Ri'i, Kabupaten Manggarai.
Kondisi ruas jalan utama menuju Kecamatan Wae Ri'i, Kabupaten Manggarai. /Aristo/ARAHKATA

ARAHKATA - Warga sesalkan kondisi ruas jalan menuju kota Kecamatan Wae Ri'i, Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga saat ini tidak kunjung diperbaiki oleh Pemda setempat. Hal itu disampaikan seorang pengendara saat ditemui melintas di jalur tersebut.

"Jalan ini sudah lumayan lama mengalami rusak seperti ini pak, karena hampir setiap hari saya melintasi jalan ini menuju Ibu Kota Kecamatan Wae Ri'i, dan yang  paling parah lagi  pada musim hujan begini kami harus berjuang betul untuk bisa melewatinya," ungkap pengendara yang enggan menyebut namanya itu, Rabu, 2 Maret 2022.

Pantauan media, kondisi jalan tersebut penuh dengan genangan air, lumpur, dan bebatuan. Sala satu titik ruas jalan yang mengalami kerusakan berat dan sulit dilintasi warga tepatnya di wilayah desa Bangka Jong.

Baca Juga: Jalan Layang Pasupati Bandung Resmi Ganti Nama, Jadi Apa?

Buruknya infrastruktur jalan di sepanjang jalur utama dari dan menuju Kecamatan Wae Ri'i, mengganggu kenyamanan para pengguna jalan. Diketahui, ruas jalan itu merupakan akses utama bagi masyarakat yang Ruteng, Kota Kabupaten Manggarai.
 
"Ini akses utama menuju Ruteng. Setiap hari kami melintas disini. Lebih sedih juga kami dengan petugas kesehatan dan pegawai yang berdinas di ibu kota kecamatan Wae Ri'i, karena mereka yang setiap hari melewati jalan ini. Kami berharap untuk segera diperbaiki supaya tidak lagi mengalami hal yang sama pada musim hujan begini," jelasnya.

Anggota DPRD Manggarai, Fabianus Abu menjelaskan persoalan jalan tersebut suda sekian kali Ia suarakan pada pelaksanaan rapat paripurna dewan. Ia berharap jalan itu segera diperbaiki.

Baca Juga: Anime Jujutsu Kaisen 0 Siap Dirilis Maret 2022, Ini Jalan Ceritanya

"Saya sebenarnya sangat malu dengan kondisi jalan Poka- Timung, (Ibu kota Kecamatan Wae Ri'i), karena sudah kesekian kalinya saya sampaikan pada Paripurna, namun seperti inilah yang kita lihat, bukan cuma ini titik- titik pada ruas jalan ini kondisinya bagai kubangan kerbau," ungkap legislator Dapil Wae Ri'i dan Rahong Utara itu.

DPRD 2 periode mengungkapkan bahwa upaya perbaikan jalan tersebut sejauh ini hanya dilakukan melalui kerja swadaya masyarakat, "Secara mandiri pun sering kami tutup lubang-lubang yang menganga" tuturnya.

"Saya heran saja, pengguna jalan tersebut banyak pejabat dari masa ke masa. Namun kita optimis bahwa  2022 jatah hotmix 3,5 km, mudah-mudahan bisa mencapai lokasi pada titik jalan yang rusak berat," tutupnya.***

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x