Kasus Bullying di BINUS School Serpong Naik ke Penyidikan, Pihak Sekolah DO Para Pelaku

- 22 Februari 2024, 13:26 WIB
Kasus Bullying di BINUS School Serpong Naik ke Penyidikan, Pihak Sekolah DO Para Pelaku
Kasus Bullying di BINUS School Serpong Naik ke Penyidikan, Pihak Sekolah DO Para Pelaku /

ARAHKATA - Kasus bullying yang terjadi di BINUS School Serpong, Tangerang Selatan telah naik ke tahap penyidikan.

Namun, polisi belum dapat menetapkan tersangka kasus bullying tersebut lantaran masih terus didalami.

"Sudah naik ke tahap penyidikan," ujar AKP Alvino, Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan

"Belum (penetapan tersangka). Masih didalami," sambungnya.

Baca Juga: Bopak Ungkap Reaksi Desta Saat Tahu Anak Vincent Rompies Jadi Pelaku Bullying

Sementara itu, pihak sekolah sudah membenarkan para siswa yang terlibat kasus tersebut.

Pihaknya pun menegaskan seluruh siswa yang terlibat tindak kekerasan telah dikeluarkan dari sekolah atau drop out (DO).

"Insiden kekerasan yang dialami oleh siswa kami dilakukan oleh sejumlah siswa lainnya, yang terjadi di luar lingkungan sekolah dan di luar jam sekolah. Setelah mengetahui insiden tersebut, pihak sekolah melakukan investigasi secara intensif. Seluruh siswa yang terbukti melakukan tindakan kekerasan sudah tidak menjadi bagian dari komunitas BIHOOL," ucap Humas BINUS School Education, Haris Suhendra, dalam keterangan resminya, dikutip Arahkata Kamis 22 Februari 2024.

Baca Juga: Pemilik Warung Tempat Kasus Bullying Anak Vincent Rompies Angkat Suara

Tak hanya pelaku, siswa yang menyaksikan kejadian tersebut juga akan mendapatkan sanksi dari sekolah.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x