Awas! Berlebihan Minum Kopi Espreso dapat Akibatkan Ini

- 9 Juni 2022, 13:11 WIB
Selama bulan suci Ramadhan, ada beberapa tips aman minum kopi (ngopi) pada saat sahur dan berbuka puasa.
Selama bulan suci Ramadhan, ada beberapa tips aman minum kopi (ngopi) pada saat sahur dan berbuka puasa. /Pikiran-Rakyat.com/Hilmy Farhan

Peneliti menemukan orang yang minum 3 hingga 5 cangkir espreso per hari memiliki kadar kolesterol tinggi.

Jika dibandingkan dengan mereka yang tidak minum espresso berdasarkan data, hubungan antara espreso dan kolesterol lebih kuat untuk pria daripada wanita.

Temuan selanjutnya, mereka yang minum 6 atau lebih cangkir kopi saring setiap hari dihubungkan dengan kadar kolesterol yang lebih tinggi pada wanita, tetapi tidak pada pria.

Baca Juga: 4 Bahaya Kopi Bagi Ibu Hamil, Parents Wajib Tahu!

Hasil studi ini menghasilkan data yakni jenis kopi yang diminum oleh seseorang akan berbeda efeknya bagi kesehatan.

Penelitian sebelumnya memperlihatkan kopi yang disaring mungkin lebih baik untuk kesehatan jantung.

Hal itu disebabkan karena espreso tanpa filter memiliki lebih banyak senyawa spesifik dinamakan kafestol dan kahweol yang terkait dengan kolesterol tinggi.

Walau begitu, kopi mengandung ribuan senyawa dan banyak yang mempunyai dampak positif bagi kesehatan.

Alhasil masih tetap diperlukan lebih banyak penelitian untuk menentukan cara paling sehat untuk menikmatinya.

Baca Juga: WASPADA! 6 Bahaya Kopi Bagi Wanita Remaja, Bisa Ganggu Kesuburan dan Sulit Hamil

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah