4 Manfaat Air Kelapa Saat Haid, Kembalikan Hidrasi Tubuh-Redakan Rasa Nyeri!

- 19 Juni 2022, 08:16 WIB
Air kelapa muda nampak sangat segar/foto: pixabay
Air kelapa muda nampak sangat segar/foto: pixabay /

ARAHKATA - Air kelapa memberikan beragam manfaat bagi tubuh terutama saat haid.

Manfaat air kelapa pada saat haid diantaranya membantu mengatur siklus haid, meredakan nyeri dan mengisi kembali cairan tubuh yang hilang.

Ragam manfaat air kelapa bagi wanita haid diperoleh dari kandungan elektolitnya yang sangat tinggi.

Baca Juga: Minum Kopi Saat Hamil Mengganggu Kecerdasan Janin? Cek Faktanya!

Bukan hanya elektrolit, manfaat air kelapa pada saat haid juga didapatkan dari beragam vitamin seperti vitamin B1, B2, B6, C dan folat.

Kandungan tersebut dapat bermanfaat bagi kesehatan terlebih untuk wanita haid.

Berikut manfaat air kelapa saat haid dikutip dari VINMEC, Minggu 19 Juni 2022.

Baca Juga: 5 Bahaya Kopi Bagi Penderita Anemia, Bisa Sebabkan Pingsan!

1. Membantu mengatur siklus haid
Air kelapa dapat membantu wanita haid untuk mengatur siklus haid.

Manfaat ini diperoleh dari kandungan fitoestrogen pada air kelapa.

Rutin mengonsumsi air kelapa dapat mengatur siklus jadi lebih lancar dan teratur.

Baca Juga: 8 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan, Cegah Penuaan Dini-Tetap Awet Muda!

2. Mengurangi rasa nyeri saat haid
Pada saat haid berlangsung, seringkali wanita akan merasakan nyeri bahkan dalam beberapa kondisi sangat hebat.

Rasa nyeri berlebih saat haid bahkan dapat mengakibatkan beberapa wanita pingsan pada saat haid berlangsung.

Kabar baik dari manfaat minum air kelapa ialah dapat bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri selama siklus haid.

Baca Juga: 7 Bahaya Kopi Sachet Bagi Kesehatan, Terganggunya Mood hingga Serangan Jantung!

Manfaat air kelapa ini diperoleh dari kandungan magnesium yang cukup tinggi.

3. Mencegah anemia
Darah yang dikeluarkan pada saat haid dapat menyebabkan anemia bagi beberapa penderitanya.

Hal ini terjadi akibat peluruhan dan berkurangnya zat besi dalam tubuh.

Baca Juga: Simak! Manfaat Air Kelapa untuk Asam Lambung dan Tips Aman Mengonsumsinya

Rutin mengonsumsi air kelapa dapat membantu mencegah terjadinya anemia.

Manfaat ini diperoleh dari kandungan zat besi dalam air kelapa yang dapat mensuplai kembali asupan zat besi dalam tubuh.

4. Mengembalikan hidrasi tubuh
Tubuh dapat kehilangan banyak cairan pada saat siklus haid.

Baca Juga: Cara Masak Daging Sapi dengan Benar, Harus Tahu Agar Tidak Alot!

Demi mengembalikan cairan pada tubuh, minum air kelapa dapat menjadi solusi yang tepat dan nikmat.

Selain rasanya yang menyegarkan, kandungan elektrolit dalam air kelapa mampu mengembalikan hidrasi pada tubuh.***

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: VINMEC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x