Setelah 13 Tahun! Korsel Lanjutkan Pembahasan dengan Timur Tengah, Ini Bahasannya

- 28 Maret 2022, 18:24 WIB
Ilustrasi: Pertemuan Korea Selatan dengan Negara-negara Timur tengah dalam pembahasan Perjanjian Perdagangan Bebas.
Ilustrasi: Pertemuan Korea Selatan dengan Negara-negara Timur tengah dalam pembahasan Perjanjian Perdagangan Bebas. /Commons.wikimedia.org

ARAHKATA - Korea Selatan dan Dewan Kerjasama Teluk (GCC) akan melanjutkan kembali pembahasan mengenai Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) yang sempat tertunda selama 13 tahun terakhir.

Korea Selatan dan GCC setuju untuk melanjutkan upaya menuju kesepakatan perdagangan pada tahun 2007 dan mengadakan negosiasi lebih lanjut pada tahun 2008 dan 2009.

Namun pembahasan terhenti setelah dewan mengumumkan penangguhan pada tahun 2010.

Baca Juga: Palestina Kecewa pada AS dan Eropa Akibat Hukum Rusia, Kenapa?

Kini Korea Selatan berencana akan melakukan pembahasan kembali terkait dengan FTA dengan Timur Tengah.

Menurut Kementerian Perdagangan, Industri dan Energi Korea Selatan, pembahasan ini agar dapat memperkuat hubungan ekonomi bilateral yang telah terbentuk.

GCC melibatkan enam negara yang ada di Timur Tengah meliputi Uni Emirat Arab, Bahrain, Arab Saudi, Oman, Qatar dan Kuwait.

Baca Juga: Taliban Larang Perempuan Naik Pesawat Tanpa Pendamping Pria

“Wilayah Teluk adalah pasar penting bagi Korea Selatan berdasarkan populasi, pendapatan, dan potensi pertumbuhannya," kata Kementerian Perdagangan, Industri dan Energi Korea Selatan dalam BERNAMA dikutip ARAHKATA pada Senin 28 Maret 2022.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Bernama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x