Krisis Kemanusiaan, Rusia Kirim Bantuan ke Jalur Gaza hingga 27 Ton

- 20 Oktober 2023, 12:43 WIB
Krisis Kemanusiaan, Rusia Kirim Bantuan ke Jalur Gaza hingga 27 Ton
Krisis Kemanusiaan, Rusia Kirim Bantuan ke Jalur Gaza hingga 27 Ton /Dok. REUTERS-Mohammed Al-Masri /

ARAHKATA - Serangan udara Israel ke Jalur Gaza membuat perhatian dunia. Serangan tersebut memakan ribuan korban jiwa.

Pada Kamis 19 Oktober 2023, Rusia mengirimkan bantuan kemanusiaan 27 ton untuk Jalur Gaza.

"Bantuan tersebut atas arahan Presiden Federasi Rusia Vladimir Putin dan atas nama pemerintah Federasi Rusia," tulis pernyataan Kementerian Situasi Darurat Rusia di Telegram, dikutip Arahkata Jumat 20 Oktober 2023.

Baca Juga: Mohamed Salah Ikut Buka Suara Terkait Kasus Serangan Israel di Jalur Gaza

Bantuan kemanusiaan berupa tepung, gula, beras dan pasta itu diangkut oleh sebuah pesawat khusus, yang berangkat dari Moskow menuju bandara El-Arish di Semenanjung Sinai di Mesir.

"Bantuan kemanusiaan Rusia akan diserahkan kepada perwakilan Bulan Sabit Merah Mesir untuk diteruskan ke Jalur Gaza," demikian pernyataan tersebut.

Baca Juga: RS di Gaza Dibom Israel, Kemenkes Palestina: Korban Anak-Anak dan Perempuan

Diketahui, Gaza saat ini mengalami krisis kemanusiaan lantaran tidak ada listrik, air, makanan, bahan bakar dan hampir kehabisan pasokan obat-obatan.***

Editor: Tia Martiana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x