Respon Rasmus Kristensen Soal Leeds United Tuntaskan Bursa Transfer Dirinya

- 10 Juni 2022, 23:41 WIB
Rasmus Kristensen
Rasmus Kristensen /Instagram/@rasmusnk

ARAHKATA - Leeds United tuntaskan bursa transfer bek sayap RB Salzburg Rasmus Kristensen.

Leeds United sendiri merogoh kocek diprediksi mencapai 10 juta poundsterling atau sekitar Rp182 miliar.

Leeds United menyegel jasa pemain asal Denmark itu dengan kontrak jangka panjang.

Baca Juga: Resmi Kembali Pulang ke Lyon, Alexandre Lacazette Ucap Ini

Rasmus Kristensen sendiri menjadi rekrutan kedua manajer Jesse Marsch.

Mengingat Jesse sebelumnya mendaratkan gelandang Brenden Aaronson yang juga berasal dari RB Salzburg.

Pada musim ini, Kristensen adalah pemain penting dari RB Salzburg.

Ia mencatatkan 45 penampilan di sejumlah ajang dan mengemas 10 gol dan 8 assist dari 3.878 menit bermain.

Baca Juga: Gian Piero Gasperini Tegaskan Soal Masa Depannya di Atalanta

Kristensen merupakan pemain asal Denmark yang memulai debut profesionalnya bersama FC Midtjylland.

Dirinya juga bergabung dengan Ajax pada 2018 lalu, namun kesulitan memperoleh waktu bermain bersama De Godenzonen.

Selanjutnya, ia bergabung dengan RB Salzburg pada musim panas 2019.

Kristensen secara keseluruhan mencatatkan 107 aksi untuk klub tersebut pada semua ajang serta memberikan 13 gol dan 19 assist.

Beresnya transfer Kristensen ini membuat Leeds United memenangi persaingan untuk mendapatkan pemain berusia 24 tahun tersebut.

Baca Juga: Sudah Sembuh dari DBD, Robert Alberts Langsung Pimpin Latihan Persib

Sebab ia juga turut diminati oleh Borussia Dortmund dan Brentford.

Lebih lanjut, Kristensen mengatakan semenjak adanya ketertarikan dari Leeds dilansir Arahkata dari Sky Sports Jumat, 10 Juni 2022.

Ia tertarik untuk melihat proyek yang disodorkan dan ia sama sekali tidak mempunyai keraguan soal hal tersebut.

Menurutnya, Leeds United adalah klub dengan sejarah yang besar serta berlaga di liga terbaik di dunia.

Baca Juga: Sergi Roberto Menetap Tinggal di Barcelona

Hal itu membuat Kristensen bahagia untuk merumput ke Elland Road untuk menyambung karier sepak bolanya.

"Saya tahu banyak hal soal klub, di mana saya berasal, sebuah desa kecil, kebanyakan teman dari teman ayah saya adalah suporter Leeds," ucap Kristensen.

Ia menambahkan ingin bersaing dengan yang terbaik dan Kristensen akan melakukan itu bersama The Whites.***

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x