Jelang Debat Cawapres, Gibran Rakabuming Akui Sudah Persiapkan Diri

- 17 Januari 2024, 13:04 WIB
Jelang Debat Cawapres, Gibran Rakabuming Akui Sudah Persiapkan
Jelang Debat Cawapres, Gibran Rakabuming Akui Sudah Persiapkan /Antara/Fikri Yusuf/

ARAHKATA - Debat Pilpres 2024 akan kembali digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dalam waktu dekat.

Debat kedua bagi calon wakil presiden (cawapres) ini akan diselenggarakan pada 21 Januari 2024.

Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming mengaku sudah mempersiapkan diri untuk ikut debat tersebut.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Debat Cawapres 2024 dan Temanya

"Udah, udah, udah disiapkan," ujar dia saat kampanye di Warakas, Jakarta Utara, Selasa, 16 Januari 2024.

Ia enggan menjelaskan secara rinci perihal persiapan yang lakukan menjelang debat.

Debat cawapres kali ini akan mengangkat tema Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam (SDA), Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.

Baca Juga: Anies Baswedan Serang Pribadi Prabowo Saat Debat Capres, Pengamat: Publik Kecewa

Debat akan diikuti semua cawapres, Gibran Rakabuming, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, dan Mahfud MD.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x