Smartphone Android Murah Harga di Bawah Rp1,5 Juta

- 11 Agustus 2021, 16:11 WIB
Samsung Galaxy A20 merupakan smartphone yang diluncurkan pada tahun 2019 dengan layar Super AMOLED.
Samsung Galaxy A20 merupakan smartphone yang diluncurkan pada tahun 2019 dengan layar Super AMOLED. /Dok. samsung.com/

Baterainya memiliki daya 5.000mAh dengan dimotori prosesor Mediatek MT6739W.

Samsung Galaxy A02 hanya memiliki memori tunggal, RAM 3GB/ROM 32GB yang bisa diperluas hingga 1TB. Ponsel tersebut hanya dibekali dua kamera belakang dengan kamera utama 13MP bukaan f/1.9 dan 2MP bukaan f/2.4 lensa makro. Harganya dibanderol Rp1,5 juta.

Baca Juga: Begini Cara Rawat Baterai di iPhone biar Awet

Xiaomi Redmi 9A

Bentang layarnya 6,53 inchi IPS LCD. Ponsel entry-level ini memiliki rasio screen-to-body 81,1 persen dan terdapat desain notch kecil di bagian atas. Kamera selfie-nya dibekali kekuatan 5MP dan satu kamera belakang 13MP.

Menggunakan prosesor MediaTek Helio G25 dengan daya baterai 5.000mAh dan charge 10W. Harganya cukup Rp1,2 juta dengan opsi warna Peacock Green, Granite Gray, dan Sky Blue.

Realme C20

Ponsel ini mengadopsi layar besar 6,5 inchi dengan screen-to-body ratio mencapai 89,5 persen serta desain mini-drop. Realme C20 dilengkapi prosesor octa-core Helio G35 dengan clock speed 2,3GHz dan kapasitas baterai 5.000mAh.

Baca Juga: Simak! Segini Batas Wajar Minum Kopi dalam Sehari

Dengan kapasitas penyimpanan atau ROM 32GB, membuat Realme C20 bisa untuk menyimpan file aplikasi. Jika pengguna membutuhkan ROM lebih banyak, maka memorinya bisa diperluas dengan kartu micro SD hingga 256GB. Harganya Rp1,3 juta.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah