Wah! WhatsApp Keluarkan Fitur HD untuk Kualitas Kirim Foto

- 9 Juni 2023, 09:39 WIB
Wah! WhatsApp Keluarkan Fitur HD untuk Kualitas Kirim Foto
Wah! WhatsApp Keluarkan Fitur HD untuk Kualitas Kirim Foto //Pixabay/Webster2703

ARAHKATA - WhatsApp kembali mengeluarkan fitur baru untuk membuat pengguna semakin nyaman.

Kini, WhatsApp mulai mengeluarkan fitur mengirim foto berkualitas HD.

Dengan fitur ini, pengguna bisa mengirimkan foto HD dengan kualitas tinggi yang dimensi dan resolusinya terjaga.

Baca Juga: WhatsApp Down! Jadi Trending di Twitter

Pengguna tak perlu lagi mengirimkan foto melalui dokumen karena khawatir kualitasnya akan menurun karena dikompres.

Fitur baru ini sudah tersedia untuk beta tester yang mengunduh WhatsApp beta untuk Android versi 2.23.12.13 dan WhatsApp beta untuk iOS versi 23.11.0.76.

Menurut screenshot yang diunggah oleh WABetaInfo, pengguna yang ingin mengirim foto berkualitas HD harus menekan tombol 'HD' yang ada di bagian atas layar di sebelah tombol crop.

Baca Juga: Akhirnya! Facebook, WhatsApp dan Instagram Bebas dari Blokir Kominfo

WABetaInfo mengatakan opsi ini hanya akan muncul jika pengguna memilih foto yang berukuran besar.

Fitur ini juga terbatas hanya untuk foto yang di dalam chat. Artinya untuk status dan video berkualitas tinggi belum bisa kecuali sebagai dokumen.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x