Kemenkominfo Sambut Era Baru TV Digital Indonesia Siap ASO

- 30 Oktober 2022, 22:37 WIB
Kemenkominfo Sambut Era Baru TV Digital Indonesia Siap ASO sosialisasi di Bekasi, Minggu 30 Oktober 2022.
Kemenkominfo Sambut Era Baru TV Digital Indonesia Siap ASO sosialisasi di Bekasi, Minggu 30 Oktober 2022. /Kemkominfo

ATVSI dan LPS menyatakan kesediaan dan komitmen untuk melaksanakan seluruh langkah-langkah persiapan teknis ASO pada 2 November 2022 melalui sosialisasi yang masif, pendistribusian STB dan instalasi pada perangkat TV masyarakat yang berhak mendapatkan STB dimaksud.

Kementerian Kominfo menyampaikan perkembangan digitalisasi penyiaran dan persiapan ASO menuju 2 November 2022 sebagai berikut:

1. Migrasi siaran televisi analog ke digital dilakukan di 112 Wilayah Layanan yang meliputi 341 daerah administratif kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Saat ini 90 Wilayah Layanan sudah disiapkan infrastruktur multipleksing, sehingga masyarakat setempat sudah bisa beralih ke siaran televisi digital, Lembaga Penyiaran yang sudah melakukan migrasi ke siaran digital atau simulcast yaitu 556 dari 693 pemegang izin siaran analog.

Baca Juga: 151 Tewas, Tragedi Itaewon Insiden Paling Mematikan di Korsel

2. Untuk 22 Wilayah Layanan yang belum mendapat siaran digital, saat ini sedang dilakukan pembangunan multipleksing oleh LPP TVRI yang dibiayai oleh APBN dan diharapkan selesai tepat waktu.

3. Telah terdapat 45 produsen perangkat set top box dalam negeri yang memproduksi 70 tipe set top box untuk memenuhi kebutuhan STB masyarakat.

4. Hingga saat ini ASO telah dilakukan di 18 Wilayah Layanan yang mencakup 40 Kabupaten Kota, sehingga masih akan dilakukan ASO di 94 Wilayah Layanan.

Baca Juga: Protes Harga Kedelai Mencekik, Perajin Tahu Tempe Setop Produksi

Analog Switch Off tidak akan mundur dan disiapkan langkah akselerasi penyaluran STB baik subsidi maupun mandiri.

Sesuai amanat Undang-Undang Cipta Kerja pasal 60A, ASO sudah ditargetkan harus diakhiri 2 November 2022.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Kemkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x