Bingung Mau Kuliah di Eropa ? Simak Alasan Ini

- 27 November 2020, 07:39 WIB
Pameran EHEG tahun 2019 yang dibanjiri calon-calon mahasiswa yang ingin kuliah di eropa
Pameran EHEG tahun 2019 yang dibanjiri calon-calon mahasiswa yang ingin kuliah di eropa /Arahkata.com

Sesuai daftar Peringkat Universitas Dunia 2021 yang disusun oleh The Times Higher Education, lebih dari 500 universitas (dari 1.500 universitas terbaik di dunia) berlokasi di Eropa. Universitas-universitas Eropa menawarkan pendidikan berkualitas dengan standar tinggi, metode pengajaran mutakhir dan kurikulum yang diperbarui untuk mengasah pemikiran kritis dan keterampilan teknis.

Baca Juga: Bank BRI Cabang Tanah Abang dan PT Jaztel Diduga Kerjasama Kredit Fiktif

5. Tempat yang menyenangkan

Menurut Laporan Kebahagiaan Dunia 2020 versi PBB, tujuh dari sepuluh negara paling bahagia di dunia terletak di Eropa. Negara-negara tersebut adalah Finlandia, Norwegia, Denmark, Iceland, Swiss, Belkamu dan Swedia. Tentu menyenangkan melakukan studi di negara-negara tersebut!

6. Kaya budaya

Uni Eropa adalah rumah bagi 24 bahasa resmi dengan dialek yang tak terhitung jumlahnya. Sambil belajar, kamu juga akan tenggelam dalam budaya lokal di sana. Meski banyak universitas menawarkan program studi dalam bahasa Inggris, kamu tetap bebas mempelajari bahasa lokal di kelas yang ditawarkan oleh universitas tersebut. Ini akan menjadi nilai tambah dan menunjukkan bahwa kamu adalah orang yang berbudaya dan intelektual, di atas kertas maupun dalam kehidupan nyata.

Baca Juga: Persatuan Pemuda Mahasiswa Minang Ucapkan Belasungkawa ke KKP

7. Pilihan berlibur yang menyenangkan

Banyak kota-kota di Eropa dengan kampus favorit, menjadi tujuan wisatawan mancanegara. Nah, dengan visa pelajar yang dimiliki, kamu bisa bepergian ke seluruh negara anggota Uni Eropa dan menikmati keindahan suasananya tanpa perlu mengajukan berbagai visa berbeda.

Tidak hanya relatif murah bepergian dengan kereta api, bus, atau mobil untuk pelajar, negara-negara Eropa juga relatif dekat satu sama lain, yang akan menghemat waktu bepergian.

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x