Pemkot Depok Dinilai Belum Serius Tangani Banjir di Pondok Jaya

- 9 November 2021, 19:11 WIB
Banjir di Pondok Jaya, Depok
Banjir di Pondok Jaya, Depok /Eko Budi Ahdayanto/ARAHKATA

ARAHKATA - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terkesan belum serius tangani banjir di Pondok Jaya, Cipayung Depok. Banjir kerap terjadi pasca hujan deras hingga memutus akses di Jalan Utan Jaya.

Kendati tahun 2021 Pemkot Depok telah alokasikan anggaran dana senilai Rp.1.1 miliar, namun banjir tetap jadi keluhan warga dan pengendara yang melintas di Jalan Utan Jaya.

"Pemkot memang terkesan masih belum serius ya. Karena kerjaan proyek malah terprioritas bongkar pasang jembatan dan peninggian jalan," ujar Agus, salah seorang warga Depok yang mengaku kerap melintas di Jalan Utan Jaya, Minggu, 7 November 2021

Baca Juga: Tempat Karaoke dan Wisata di Depok Boleh Beroperasi, Berikut Aturannya!

Awalnya, masih kata Agus, setelah ada proyek yang menutup akses jalan ini selama kurang lebih satu bulan, bakalan tidak banjir lagi.

"Lah ngak tahunya tetap banjir. malah keliatan makin parah. Jalan yang biasa jadi alternatif warga menghindari ketinggian banjir ternyata sekarang jadi ngak bisa dilalui juga," katanya di Jalan H. Nalih, Pondok Jaya.

Banjir dengan ketinggian air berfariasi antara seukuran betis hingga hampir sepinggang orang dewasa itu tampak jadi tontonan warga sekitar lokasi banjir sekaligus beri informaai pada pemotor yang hendak melintasi jalan alternatif hindari banjir.

Baca Juga: Tiga Jaksa Profesional di Kejari Depok Tangani Berkas Pembunuhan Anggota TNI

"Ngak bisa lewat, banjirnya semakin parah", kata warga sekitar pada pengendara motor yang hendak melintas dari Jalan H Nalih Pondok Jaya, menuju Jalqn Utan Jaya, Minggu sore.

Warga juga menilai jika pekerjaan proyek Pemkot yang baru selesai dikerjakan sekitar akhir Oktober 2021 lalu seolah jadi sia-sia lantaran tak menyelesaikan persoalan banjir yang jadi keluhan warga sejak bertahun lalu itu.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x