Gerak Cepat, WMP Bersama Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan Kemanusiaan Dampak Gempa Cianjur

- 27 November 2022, 16:17 WIB
PT Widodo Makmur Perkasa Tbk (IDX : “WMPP” atau “WMP”), berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa, bergerak cepat mendistribusikan bantuan kemanusiaan.
PT Widodo Makmur Perkasa Tbk (IDX : “WMPP” atau “WMP”), berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa, bergerak cepat mendistribusikan bantuan kemanusiaan. /Dompet Dhuafa

Setiap harinya, Posko Dapur Umum WMP mengolah hampir 1 (satu) ton bahan makanan menjadi paket makanan siap saji untuk disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana.

“Keluarga besar PT Widodo Makmur Perkasa Tbk turut berduka atas musibah bencana alam yang terjadi di Kabupaten Cianjur. Doa kami selalu teriring bagi masyarakat Cianjur yang terdampak bencana, dan semoga Tuhan Yang Maha Esa melindungi kita semua. Perusahaan berupaya membantu masyarakat dengan menyalurkan bantuan berupa produk-produk makanan yang bergizi dan berkualitas. Langkah ini merupakan bentuk komitmen kami untuk menyediakan pangan bagi masyarakat Cianjur yang terdampak bencana, serta kami menyadari pentingnya asupan makanan bergizi sebagai kebutuhan dasar masyarakat agar tetap sehat menghadapi kondisi yang tidak menentu seperti saat ini”, jelas Puti Retno Ali, Chief People Officer and Corporate Secretary, PT Widodo Makmur Perkasa Tbk.

Baca Juga: Tingkatkan Literasi Digital Pemasaran Berbasis Sosial Media Ads

Sementara itu Heri Prasojo, CEO PT Pasir Tengah yang merupakan anak usaha dari Widodo Makmur Perkasa (WMP) Group juga turut menambahkan bahwa penyaluran bantuan ini adalah wujud nyata WMP Group dalam mewujudkan visi Perusahaan yaitu Provide Food for The Nation.

Dalam kesempatan itu, PT WMP dan Dompet Dhuafa sekaligus meninjau langsung lokasi Pos Layanan Dapur Umum di Pengungsian Kampung Pamengpeuk, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang.

"Sebagai Perusahaan yang telah beroperasi di wilayah Kabupaten Cianjur selama puluhan tahun dan menjadi bagian dari kehidupan Masyarakat Cianjur, kami juga turut merasakan duka dan keprihatinan yang mendalam atas terjadinya musibah ini. Maka dari itu kami bergerak secepat mungkin agar bantuan yang telah kami siapkan ini dapat segera di didistribusikan kepada masyarakat terdampak bencana. Secara total, kami saat ini telah menyiapkan support berupa bahan makanan sebesar 4,7 ton yang akan diolah menjadi paket makanan siap saji yang akan didistribusikan melalui beberapa titik pos dan dapat dikonsumsi langsung. Di hari - hari kedepan tim kami juga akan terus melakukan peninjauan ke lapangan akan kebutuhan para masyarakat di lokasi bencana, dan tidak menutup kemungkinan bagi kami untuk memberikan bantuan dalam bentuk lainnya,” sebutnya.

Baca Juga: Dilanda Isu Bangkrut Lesti Kejora dan Rizky Billar Sumbang Rp500 Juta untuk Korban Gempa Cianjur

Etika Setiawanti selaku Direktur Resource Mobilization Dompet Dhuafa menjelaskan bahwa donasi bahan makanan melalui pembangunan pos respons PT Widodo Makmur Perkasa Tbk sangat membantu tim di lapangan yang berperan sebagai dapur umum dalam menyediakan asupan makanan yang bergizi dan berkualitas bagi masyarakat.

Layanan Dapur Umum menjadi kebutuhan dasar masyarakat yang sangat penting saat kondisi bencana, mengingat akses untuk mendapatkan bahan makanan yang sulit.

“Pasokan bahan makanan menjadi penting mengingat tidak ada yang mengetahui kapan bencana alam gempa bumi akan berakhir. Terlebih masih adanya gempa susulan yang terus terjadi membuat sebagian masyarakat takut kembali ke rumah mereka, sehingga upaya mitigasi bencana menjadi lebih panjang”, tambah Etika Setiawanti.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x