Bunga Citra Lestari Positif Corona, Begini Cara Tingkatkan Imun Tubuh

16 Juni 2021, 12:22 WIB
Ilustrasi sehat. /Pexels.com/Artem Beliaikin

ARAHKATA - Aktris cantik Bunga Citra Lestari atau BCL mengumumkan dirinya positif Corona di Instagram pribadi miliknya.

BCL mengajak masyarakat untuk meningkatkan kekebalan sistem imun agar tidak mudah terinfeksi penyakit tersebut.

Meningkatkan kekebalan sistem imun dalam kondisi sekarang ini sangat penting. Tidak hanya untuk menangkal penyakit Covid-19, tapi juga menangkal berbagai macam penyakit.

Baca Juga: Ridwan Kamil 'Tarik Rem' Bandung Raya untuk Wisatawan

Dilansir Arahkata dari Healthline, berikut tips yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh:

1. Tidur yang cukup

Kualitas tidur yang buruk dikaitkan dengan kerentanan yang lebih tinggi terhadap penyakit. Orang dewasa seharusnya mendapatkan 7 jam atau lebih tidur setiap malam, sementara remaja membutuhkan 8-10 jam, dan anak-anak hingga bayi membutuhkan waktu tidur selama 14 jam.

2. Perbanyak makanan nabati

Makanan nabati utuh seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian dan polong-polongan kaya akan nutrisi dan anti oksidan yang dapat memberikan keunggulan dalam melawan patogen berbahaya.

Baca Juga: Buktikan Kepedulian Sosial, WiLAT Peringati Hari Donor Darah Sedunia

Serat dalam makanan nabati memberi makan mikroba pada usus, atau bakteri sehat di usus. Mikroba usus yang kuat dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu mencegah patogen berbahaya masuk ke tubuh melalui saluran pencernaan.

3. Perbanyak makanan lemak sehat

Lemak sehat seperti yang ditemukan dalam minyak zaitun dan salmon dapat meningkatkan respon kekebalan tubuh terhadap patogen dan mengurangi peradangan.

Minyak zaitun yang sangat anti-inflamasi, dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2. Asam lemak omega-3, seperti yang ada pada salmon juga dapat melawan peradangan.

Baca Juga: Minuman Ini Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Jahat

4. Perbanyak makanan fermentasi atau minum suplemen probiotik

Makanan fermentasi kaya akan bakteri menguntungkan, yang disebut probiotik yang mengisi saluran pencernaan. Pengganti makanan fermentasi bisa dengan minum suplemen probiotik.

5. Batasi gula tambahan

Membatasi asupan gula dapat mengurangi peradangan dan membantu penurunan berat badan, sehingga mengurangi risiko kondisi kesehatan kronis seperti diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

Baca Juga: Anji Ditangkap Terkait Narkoba, Berikut Ciri-ciri Kecanduan Ganja

6. Lakukan olahraga ringan

Olahraga yang teratur dan sedang dapat mengurangi peradangan serta membantu sel-sel dan kekebalan tubuh beregenerasi secara teratur.

7. Tetap terhidrasi

Hidrasi tidak selalu melindungi dari kuman dan virus, tetapi mencegah dehidrasi penting untuk kesehatan. Mencegah dehidrasi yaitu dianjurkan untuk minum cukup cairan setiap hari. Air dianjurkan karena bebas kalori, aditif dan gula.

8. Kelola tingkat stres

Menghilangkan stres adalah kunci untuk kesehatan tubuh. Kegiatan yang mampu mengelola stres yaitu meditasi, olahraga, dan melakukan kegiatan positif lainnya.

Baca Juga: Positif Corona, Bunga Citra Lestari: Insya Allah Akan Segera Sembuh

9. Konsumsi suplemen dengan bijak

Menurut National Institutes of Health (NIH), tidak ada bukti yang mendukung penggunaan suplemen apa pun untuk mencegah atau mengobati penyakit positif Corona.

Namun, beberapa penelitian menunjukkan bahwa penggunaan suplemen dengan bijak dapat memperkuat respons kekebalan tubuh secara alami.***

Editor: Agnes Aflianto

Tags

Terkini

Terpopuler