Cegah Covid-19, Komunitas MiNUS.com Ajak Masyarakat Genjot Sepeda

- 24 Januari 2021, 23:36 WIB
Cegah Covid-19, Komunitas MiNUS.com Ajak Masyarakat Genjot Sepeda
Cegah Covid-19, Komunitas MiNUS.com Ajak Masyarakat Genjot Sepeda /Tirta Wijaya/Arahkata.com

ARAHKATA - Komunitas Sepeda MINION NUSANTARA (MiNUS.COM) mengajak masyarakat untuk rajin menggenjot sepeda di tengah pandemi Covid-19.

Upaya MiNUS.com tersebut juga dilakukan bersamaan dengan membagikan masker secara gratis di Tugu Kujang, Bogor pada Minggu, 24 Januari 2021.

Tujuan kedua kegiatan komunitas sepeda ini tak lain untuk mengingatkan masyarakat pentingnya berolahraga untuk membangun sistem imun tubuh. Apalagi sekarang Indonesia masih dihantui wabah virus Covid-19.

Baca Juga: Melihat Keakuratan Tanda-tanda Ingin Melahirkan Bayi Lak-laki

"Kegiatan ini merupakan  salah satu kegiatan rutin yang diadakan oleh MiNUS.COM sebagai bentuk sumbangsih kami terhadap kepedulian pencegahan virus  Covid-19, "kata Ketua Minus.com, Teguh kepada wartawan.

Dalam keterangannya, Teguh menjelaskan kegiatan yang digagas komunitas sepeda ini sudah melalui tahapan perizinan yang cukup ketat.

Koordinasi pun sudah dilakukan dengan pihak kepolisian setempat. Diantaranya, Kapolres Kota Bogor Kombes Pol  Susatyo Purnomo Condro.

Baca Juga: Tangkal Covid-19, Sediakan ini Di Rumahmu Ya!

Demi menghidupkan budaya bersepeda dan berolahraga kepada masyarakat Bogor khususnya, maka kegiatan ini akan berjalan rutin, yakni setiap hari Minggu.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x