Apakah Merokok Dapat Hilangkan Stres? Ini Menurut Ahli

- 30 Mei 2022, 12:06 WIB
Ilustrasi rokok
Ilustrasi rokok /Pixabay/Klimkin

ARAHKATA - Apakah kamu seorang yang gemar merokok? saat sedang ingin menghirup sebatang rokok tentunya ada sensasi tersendiri yang dirasakan.

Bagi sebagian orang merokok sendiri seringkali jadi sarana hilangkan stres setiap kali diterpa sebuah masalah.

Benarkah bahwa merokok dapat membuah penat dalam benak sehingga fikiran menjadi lebih rileks?

Baca Juga: Diet MIND dapat Kurangi Stres Oksidatif dan Peradangan, Berikut Penjelasannya

Psikolog Klinis Liza Marielly Djaprie, M.Psi, CH menjelaskan bahwa asumsi merokok dapat meredakan stres tak seluruhnya mitos.

"Apakah rokok meredakan stres itu mitos, sebenarnya tidak juga. Karena sejak kecil kita sudah memiliki program dimana saat tidak nyaman kita mencari kenyamanan melalui aktivitas oral," kata Liza dalam keterangan resminya dikutip Arahkata Senin, 30 Mei 2022.

Ia menjelaskan, pada saat seseorang masih balita maka dia akan menangis ketika sedang merasa kurang aman.

Baca Juga: Kenali Sifat Perfeksionis dan 4 Cara Mengatasi Bahayanya, Jangan Sampai Stres!

Contohnya saat popok basah, lapar, dan lain sebagainya.

Solusi yang biasanya diperoleh adalah dengan memberikan ASI atau dot bayi agar sang anak kembali tenang.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x