Seorang Wanita di Mesir Tewas Dibunuh Usai Tolak Ajakan Menikah

- 23 Juni 2022, 13:41 WIB
Ilustrasi pembunuhan oleh pria di Bekasi terhadap calon ipar.
Ilustrasi pembunuhan oleh pria di Bekasi terhadap calon ipar. /Pixabay/PublicDomainPictures

ARAHKATA - Seorang wanita di Mesir berusia 21 tahun bernama, Naiyera Ashraf, tewas di depan gerbang kampusnya, Universitas Mansoura, Senin 20 Juni 2022.

Naiyera Ashraf digorok dan dibunuh setelah menolak ajakan menikah dari seorang pria.

Tak terima penolakan, pria itu langsung menyerang korban secara brutal dengan pisau hingga korban tewas.

Baca Juga: Mantan Pimpinan ISIS-K Dibunuh Taliban

Jaksa Penuntut Umum Mesir mengatakan pelaku yang namanya belum dikonfirmasi secara resmi, telah ditangkap.

"Orang-orang terdekat yang menyaksikan kejahatan menyerahkan tersangka ke polisi," kata jaksa penuntut umum dalam sebuah pernyataan, dikutip Arahkata Kamis 23 Juni 2022.

Jaksa juga mengambil pernyataan dari petugas keamanan universitas untuk mengkonfirmasi identitas tersangka.

Baca Juga: Begini Kronologi Penyanyi Afghanistan yang Dibunuh Taliban

Setelah memeriksa tubuh korban, jaksa menemukan luka di bagian leher dan dada.

Menurut video insiden yang beredar di media sosial, usai tersangka melakukan aksinya, ia terlihat dipukuli dan ditahan oleh orang yang menyaksikan kejadian di lokasi.

Halaman:

Editor: Tia Martiana

Sumber: Al Arabiya News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x