Cara Anak Muda Jatim Perangi COVID-19 Lewat TikTok

- 1 September 2021, 01:23 WIB
Ilustrasi aplikasi TikTok
Ilustrasi aplikasi TikTok /Pixabay/

ARAHKATA - Kreatifitas anak muda di Jawa Timur (Jatim) rupanya cukup beragam dan inovatif dalam menghadapi pandemi COVID-19.

Hal itu dibuktikan dengan adanya kompetisi TikTok yang digelar Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Provinsi Jatim bertema "Merdeka Sekali Lagi, Bebaskan Indonesia dari Corona".

Antusias peserta sangat tinggi dengan diikuti oleh 250 pemuda kreatif Jawa Timur meski dalam kondisi Pandemi.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Klarifikasi Nyapres dan TikTok di Forum Pimred PRMN

Semangat pemuda Jawa Timur tak tertandingi untuk menyuarakan kepada masyarakat tentang Kemerdekaan Indonesia ke-76 di masa sulit ini melalui video yang diunggah di TikTok Golkar Jatim (@golkarjatim).

“Semangat anak anak muda Jawa Timur untuk memeriahkan kemerdekaan, sekaligus keinginan untuk merdeka dari covid-19 sangatlah tinggi,” ungkap Jena Sarita yang merupakan Ketua Pelaksana TikTok Competition ini, Selasa 31 Agustus 2021

Jena juga menjelaskan bahwa kesuksesan ini melanjutkan kompetisi TikTok yang diselenggarakan AMPG JATIM di tahun sebelumnya, Jena tertantang untuk lebih memeriahkan kembali kompetisi TikTok di tahun 2021 ini walaupun adanya PPKM tidak menyurutkan semangat untuk menyukseskan acara.

Baca Juga: TikTok Akan Tambah Durasi Video Jadi 5 Menit, Benarkah?

Ketua PD AMPG Jatim, Pranaya Yudha Mahardhika mengungkapkan bahwa antusiasme pemuda Jatim dari 250 video yang dilihat dalam Lomba TikTok ini sangat luar biasa dan inovatif dalam berkarya.

Pranaya Yudha yang juga Anggota DPRD Jatim ini menjelaskan bahwa anak muda di Jatim sangat peduli terhadap bangsa Indonesia. “Melalui karyanya bisa mengajak masyarakat untuk memeriahkan Kemerdekaan RI Ke-76,” jelas Pranaya Yudha.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x