Azis Syamsuddin: Terima Kasih Kepada Tenaga Medis

- 12 November 2020, 22:59 WIB
Wakil Ketua DPR RI M. Azis Syamsuddin.
Wakil Ketua DPR RI M. Azis Syamsuddin. /Foto: Naefuroji/Od

ARAHKATA - Wakil Ketua DPR RI M. Azis Syamsuddin mengucapkan selamat Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang diperingati setiap tanggal 12 November bagi para tenaga medis baik dokter dan perawat yang merupakan garda terdepan dalam penanganan pandemi Covid-19.

Pada momentum HKN, Azis mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berpartisipasi dalam mencegah penyebaran Covid-19.

Terutama, dengan selalu menerapkan pola hidup sehat di kehidupan sehari-hari. Sehingga, ungkap Azis, kesehatan holistik yang meliputi fisik dan mental terus terjaga dan terbangun. Hal itu disampaikan Pimpinan DPR RI Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Korpolkam) tersebut dalam keterangan pers yang diterima, Kamis (12/11/2020).

Baca Juga: Pasutri Ini Saling Support dalam Hobi Pasangannya

”Pendekatan kesehatan holistik guna mewujudkan Indonesia sehat, menjadi tema besar yang terus kita bangun. Bicara kesehatan tidak terlepas dari gaya hidup, mentaati protokol kesehatan merupakan seruan paling ideal. Di tengah keinginan semua pihak, agar wabah virus Corona dapat ditekan melalui cara-cara sederhana," ujarnya.

Politisi Fraksi Partai Golongan Karya (F-Golkar) itu mengharapkan agar seluruh elemen tidak berhenti pada kampanye sehat saja di masa pandemi.

Namun lebih dari itu, tutur Azis, yakni dengan mempraktekkan langsung protokol kesehatan menjadi kebiasaan baru yang dapat memjadi sebuah motivasi bangsa untuk bangkit.

Baca Juga: Pentingnya Uji Publik Grand Desain Keolahragaan Untuk Prestasi Olahraga Indonesia

"Oleh karena itu, saya tidak pernah henti selalu mendoakan dan mengucapkan banyak terima kasih atas dedikasi dan perjuangan para tenaga medis. Kerja keras, tanpa mengenal waktu dan pengorbanan yang diberikan tidak bisa dibayar dengan materi. Apresiasi dan salam hormat untuk tenaga medis kita,” tandas Azis.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x