Perdebatan Bumi Bulat atau Datar, Astronot Malaysia Bersumpah Demi Allah

- 24 November 2020, 09:30 WIB
Foto permukaan bumi dari atas
Foto permukaan bumi dari atas /Sindre Strom/Pexels

ARAHKATA – Perdebatan mengenai Bumi bulat atau datar seperti tak pernah hilang hingga sekarang. Ada saja forum-forum diskusi yang memperbincangkan akan hal ini. Tidak saja adu argumen, tapi masing-masing pihak yang mendukung dua teori tersebut juga menyodorkan bukti-bukti.

Bisa kita tarik ke belakang kapan dan bagaimana awal mula terjadi perbedaan pendapat tentang planet satu-satunya yang dihuni makhluk hidup ini.

Pada tahun 1947 militer Amerika Serikat mengambil foto bumi menggunakan V-2 rocket dan menemukan hasil foto yang menunjukkan Bumi memiliki lengkungan. Dari situ disimpulkan bahwa Bumi bulat.

Namun di tahun 1956, Samuel Shenton menolak percaya hingga ia mendirikan komunitas Flat Earth Society pada tahun tersebut. Meski komunitas yang didirikan itu bangkrut tahun 1990, tapi teorinya itu terlanjur menyebar dan dipercaya oleh sebagian orang hingga sekarang.

Baca Juga: Inovasi 6G Inggris Diklaim Bisa Teleportasi Indera Secara Instan

Itulah awal mula perdebatan teori Bumi bulat dan bumi datar. Hingga sekarang adu bukti kedua teori tersebut terus saja bergumul.

Berbagai upaya pembuktian dilakukan oleh kalangan ilmuwan yang percaya akan teori flat earth. Begitu juga sebaliknya, orang-orang yang berpihak pada bumi bulat juga tak kalah gencarnya menunjukkan kebernaran yang mereka yakini.

Sejumlah pernyataan dari penganut teori Bumi datar diungkapkan guna menyanggah pihak yang percaya Bumi bulat.

Seperti soal Antartika, kubu Bumi datar mengajukan fakta bahwa selama ini perjalanan mengelilingi dunia hanya dilakukan dari timur ke barat, dan sebaliknya.

Menurut mereka tidak pernah ada yang bisa mengelilingi dunia dari utara ke selatan, khususnya melewati Antartika atau kutub selatan. Mereka pun menyatakan, Antartika adalah tembok es yang mengelilingi bumi datar.

Halaman:

Editor: Alamsyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x