Banksasuci Bagikan 350 Paket Sembako, Hasil Sedekah Sampah

- 25 Januari 2021, 00:15 WIB
Banksasuci Bagikan 350 Paket Sembako, Hasil Sedekah Sampah
Banksasuci Bagikan 350 Paket Sembako, Hasil Sedekah Sampah /Angger/Arahkata.com

ARAHKATA - Salah satu upaya meminimalisir sampah ke Sungai Cirarab Banksasuci membuat Program Jemput Sedekah Sampah, yang hasil sedekah sampahnya dijadikan paket sembako dan masker.

"Melalui Sedekah sampah ini diharapkan adanya perubahan perilaku masyarakat, ang biasanya sampahnya di buang ke sungai, kali ini dipilah untuk kemudian disedekahkan di Banksasuci," terang Ade saat ditemui di Banksasuci Cirarab, Minggu, 24 Januari 2021.

Lebih Kurang 1,5 ton sampah terkumpul hasil dari sedekah sampah masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: Festival Monolog Virtual FKIP UMT Sabet Rekor Muri

"Alhamdulillah untuk program awal ini kita jadikan 350 paket sembako yang terdiri dari eras, gula, sarden, kecap, mie instan dan minyak Sayur, kami bagikan kepada masyarakat lansia di 8 Desa Kecamatan Sukadiri," tambahnya.

Menurut Ade program sedekah sampah dapat berhasil berkat dukungan aktif masyarakat dan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

"Alhamdulillah pak Bupati selalu Support Setiap Program di Banksasuci, termasuk di Program Berbagi lewat Sedekah sampah ini, masyarakat juga antusias menyedekahkan sampahnya dengan sukarela," ungkapnya.

Baca Juga: Tim Satgas Covid-19 Kota Jakarta Timur Amankan 10 Pasangan Mesum Saat Razia PSBB

Sementara itu, RT Yudi selalu warga Kosambi Sukadiri, mengungkapkan perasaan harunya atas bantuan yang diberikan Banksasuci.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x