Wujud Cinta Kasih kepada Nabi Muhammad, FBR G-0157 Gelar Peringatan Isra Mi’raj 1442 H

- 11 Maret 2021, 01:35 WIB
Pengurus Front Betawi Rempug (FBR) gardu 0157 Penggilingan Cakung Jakarta Timur menggelar peringatan Isra Mi’raj 1442 H, Rabu 10 Maret 2021.
Pengurus Front Betawi Rempug (FBR) gardu 0157 Penggilingan Cakung Jakarta Timur menggelar peringatan Isra Mi’raj 1442 H, Rabu 10 Maret 2021. /Ahyar/Arahkata

ARAHKATA - Guna mewujudkan cinta kasih kepada Nabi Muhammad SAW, pengurus Front Betawi Rempug (FBR) gardu 0157 Penggilingan Cakung Jakarta Timur menggelar peringatan Isra Mi’raj 1442 H, Rabu 10 Maret 2021.

Dalam acara tersebut dihadiri Ketua Rw 05, Ketua Rt 13, tokoh masyarakat serta alim ulama dan puluhan anggota FBR.

Dalam sambutannya, Ketua Rw 05 H. Acep mengatakan, diadakan acara ini adalah sebagai bentuk mempererat dan menjalin silaturahmi sesama anggota FBR dan lingkungan masyarakat.

Baca Juga: Breaking News: Bus Peziarah Terjun Bebas di Sumedang

“Mari kita bersama sama menjaga wilayah kita agar tetap aman, tertib, dan kondusif" ujar H. Acep.

Sementara itu, H. Soleh, salah satu penceramah mengatakan, peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW bagi kaum muslim merupakan wujud cinta kasih pada junjungan Nabi Muhammad SAW.

"Nabi Muhammad SAW telah menunjukan jalan menuju keridhoan Allah SWT yakni berupa agama Islam yang ditutun dengan ajaran yang bersumber pada hukum Islam yakni Al-Qur’an dan Hadist" ucapnya.

Baca Juga: Dihadapan DPRD Jatim Kades Sekapuk Impikan Hotel Apung di Desa Miliader

Pantauan di lokasi, jamaah yang mengikuti kegiatan ini sendiri beragam, mulai dari pria, wanita, remaja hingga anak-anak.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x