Cara Cek dan Link Hasil Sanggah Seleksi CPNS 2021!

- 22 Agustus 2021, 22:56 WIB
Apa Tahapan Selanjutnya Seleksi CPNS 2021 dan PPPK Setelah Seleksi Administrasi, Simak Penjelasannya
Apa Tahapan Selanjutnya Seleksi CPNS 2021 dan PPPK Setelah Seleksi Administrasi, Simak Penjelasannya /

ARAHKATA - Hasil sanggah seleksi administrasi dan perubahan status kelulusan seleksi administrasi CPNS BKN Tahun Anggaran 2021 telah diumumkan Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada Jumat 20 Agustus 2021.

Bagi yang telah melamar bisa mengecek pengumuman hasil sanggah CPNS di sini.

"Hasil sanggah seleksi administrasi dan perubahan status kelulusan seleksi administrasi CPNS BKN TA 2021 telah diumumkan, yuk cek hasil sanggah atau perubahan status kelulusan kamu di https://s.id/PascaSanggahBKN," tulis pengumuman tersebut, dikutip dari akun Instagram BKN, Minggu 22 Agustus 2021.

Baca Juga: DKI Jakarta Mulai Berikan Vaksin Pfizer ke Masyarakat, Catat Syaratnya!

Tapi, apabila link di atas tidak dapat diakses maka dapat melalui alternatif link ini.

Sebelumnya, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menunda pengumuman hasil sanggah seleksi administrasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) BKN Tahun Anggaran 2021.

Awalnya pengumuman direncanakan pada 15 Agustus 2021, sebelum ditunda menjadi 20 Agustus 2021.

Baca Juga: Sosok Dokter Gunawan yang Selamatkan Deddy Corbuzier dari Badai Sitokin

Keputusan tersebut resmi dalam surat BKN Nomor: 04/Panpel.BKN/CPNS/VIII/2021 tentang Penundaan Pengumuman Hasil Sanggah Seleksi Administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara Tahun 2021.

Baca Juga: Indonesia Terima 1,5 Juta Vaksin Pfizer, Ini Targetnya

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x