KAI Prediksi Jelang H-7 21 Ribu Pemudik Padati Senen dan Gambir

- 25 April 2022, 22:14 WIB
PT KAI Beri Program Angkut Motor Gratis bagi pemudik di Lebaran 2022
PT KAI Beri Program Angkut Motor Gratis bagi pemudik di Lebaran 2022 /Antara Foto/Siswowidodo/

ARAHKATA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memprediksi jumlah pemudik di Stasiun Gambir dan Stasiun Senen H-7 sekitar 21 ribu orang. 

Hal tersebut dituturkan oleh Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa.

Ia menuturkan bahwa pemudik di dua Stasiun Besar yaitu Stasiun Senen dari Stasiun Gambir berjumlah 21 ribu pemudik.

Baca Juga: Anker! PT KAI Commuter Izinkan Buka Puasa di Dalam KRL

"Untuk Stasiun Pasar Senen terdapat 28 KA yang beroperasi dengan volume penumpang berangkat sebanyak 15.100 atau 74 persen dan Stasiun Gambir terdapat 33 KA yang beroperasi dengan volume penumpang berangkat sebanyak 6.100 atau 39," kata Eva  dalam keterangannya, Senin, 25 April 2022.

Menurutnya, dibanding tahun lalu ada penambahan signifikan dari jumlah pemudik tahun lalu. Pasalnya, pada tahun ini pemberlakukan satu orang satu bangku sudah ditiadakan, menyusul aturan pemerintah wajib booster bagi pemudik. 

Artinya, kata Eva, hampir seluruh bangku penumpang sudah bisa terisi 100 persen.

Baca Juga: Simak! 5 Tips Atasi Ngantuk Saat Berkendara Mudik Lebaran

"Sampai saat ini sudah sesuai dengan aturan yang berlaku tidak ada pembatasan kereta apinya artinya kapasitasnya sudah 100 persen," imbuhnya.

Akan tetapi, pihak KAI mewanti-wanti para pemudik sepanjang perjalanan agar tidak membuka masker, ataupun berbicara dengan penumpang lainnya. Tujuannya tak lain agar dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x