Berikut Penjelasan Pangeran Philip, Suami Ratu Elizabeth II Tidak Bergelar Raja Inggris

- 10 April 2021, 12:05 WIB
Pangeran Philip menikahi Ratu Elizabeth II lebih dari 70 tahun.
Pangeran Philip menikahi Ratu Elizabeth II lebih dari 70 tahun. /Royal Family

ARAHKATA - Pangeran Philip meninggal dunia pada Jumat, 9 April 2021. Pangeran Philip menghembuskan nafas terakhirnya pada usia 99 tahun.

Pangeran Philip merupakan suami dari Ratu Elizabeth II. Dalam tradisi kerajaan, umumnya kita mengenal Ratu bersanding dengan Raja.

Misalnya, ibu Elizabeth (juga Elizabeth) menjadi permaisuri ketika suaminya, George VI menjadi Raja. Tetapi mengapa Pangeran Philip Duchess of Edinburgh tidak menggunakan gelar raja?

Baca Juga: BPOM: Vaksin Nusantara Dikerjakan oleh Mayoritas Orang Asing, Bahan Bakunya Impor!

Melansir Harpers Bazaar, Pangeran Philip terlahir sebagai pangeran dari Yunani dan Denmark.

Pangeran Philip adalah putra Pangeran Andrew, yang juga menyandang gelar Pangeran Yunani dan Denmark, dan Putri Alice dari Battenberg.

Keluarganya meninggalkan negara asalnya Yunani lantaran terjadinya kekacauan politik pecah di negara itu.

Pangeran Philip kemudian mengadopsi nama keluarga, Mountbatten, ketika dia menjadi warga Inggris yang dinaturalisasi.

Baca Juga: Ramadan Bulan Istimewa, Berikut 10 Keutamaannya

Pada 1947, Pangeran Philip kemudian menikah dengan Ratu Elizabeth II yang kala itu masih menyabet gelar Putri.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x