Tidur Tanpa Gunakan Celana Dalam Menyehatkan? Ini Kata Ahli!

- 22 Agustus 2021, 21:33 WIB
Ilustrasi celana dalam.
Ilustrasi celana dalam. /Freepik

ARAHKATA - Sebagian orang tidur tanpa menggunakan celana dalam mungkin terdengar aneh. Namun, menurut ahli tidur tanpa celana dalam memiliki banyak manfaat.

Salah satunya adalah mencegah risiko infeksi jamur. Terlebih untuk wanita, tidur tanpa menggunakan celana dalam bisa untuk kesehatan vagina.

Hal ini diungkapkan, Alyssa Dweck, seorang ginekolog dari New York. Dalam esainya, ia menjelaskan bahwa saat tidur di malam hari, tidak perlu menggunakan celana dalam setiap saat.

Baca Juga: Biar Gak Bosan Diceplok Terus, Coba 5 Resep Olahan Telur ini!

Menurutnya, jika area genital terus-menerus tertutup, terutama dari kain yang tidak menyerap keringat, kelembaban cenderung terkonsentrasi pada satu titik sehingga menciptakan tempat berkembang biak bagi bakteri.

Dweck juga mengatakan dengan melepas celana dalam saat tidur membuat area di sekitar vagina dapat bernafas dan menjaga kadar pH tetap normal sehingga mengurangi risiko infeksi jamur.

"Hal ini berlaku bahkan untuk wanita yang rentan terhadap infeksi vagina," katanya, Minggu 22 Agustus 2021.

Baca Juga: Benarkah Buang Air Kecil Setelah Seks Cegah Kehamilan? Begini Kata Ahli!

Manfaat tambahan dari melepaskan celana dalam saat tidur adalah dapat meningkatkan keintiman antara seorang wanita dan pasangannya.

Para ahli mengatakan tidur tanpa celana dalam bahkan bisa meningkatkan hubungan dengan pasangan.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x