Sosok Dokter Gunawan yang Selamatkan Deddy Corbuzier dari Badai Sitokin

- 22 Agustus 2021, 21:40 WIB
Dokter Gunawan dalam Podcast Closethedoor
Dokter Gunawan dalam Podcast Closethedoor /Tangkapan layar YouTube Deddy Corbuzier

"Anda tanggung obat-obat yang bahkan mahal itu dengan uang Anda pribadi. Why?"

Baca Juga: Ternyata Pelukan Punya Manfaat bagi Manusia, Ini Faktanya

"Lebih ke masalah moral ya. Saya jadi dokter bukan untuk cari uang, saya jadi dokter untuk menolong orang. Terus terang. Dan itu ditanamkan dari kecil oleh orangtua saya," ujar Dokter Gunawan.

Dia menceritakan pesan orangtuanya yang mengatakan untuk menolong orang agar jangan tanggung-tanggung atau setengah-setengah.

"Kamu kalau menolong orang jangan tanggung-tanggung, jangan setengah-setengah. Kalau kamu punya uang tolong orangnya. Kalau kamu punya satu, kamu kasih setengah ini orang enggak selamat, yaudah kamu kasih satu. Tuhan akan mengembalikan yang satu itu dalam bentuk yang lain," ucap Dokter Gunawan.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Bikin Celana Jeans Cepat Rusak

Diceritakan Deddy pula bahwa selain menolong pasien, Dokter Gunawan kerap membantu suster-suster hingga keluarganya dengan memberikan peralatan medis untuk perawatan.

"Beberapa pasien saya waktu awal-awal Covid saya bantu, mereka kebetulan orang yang cukup berkecukupan. Saya minta tolong ke mereka juga, seperti alat-alat ventialtor, high flow untuk oksigen tekanan tinggi kebetulan mereka pakai waktu sakit lalu saya tanya boleh tidak saya minta saya pakai untuk orang lain. Kebetulan mereka sangat bermurah hati dan diberikan ke saya sehingga saya bisa berikan ke orang lain," ungkap Dokter Gunawan.

Baca Juga: Hilangkan Ketombe dengan Cara Ini, Salah Satunya Jangan Stres!

Atas ketulusannya membantu orang lain yang sangat membutuhkan, Deddy Corbuzier memberikan apresiasi dengan memberikan sebuah koper yang disebut berisi uang tunai dan juga menyerahkan satu unit mobil yang diserahkan di akhir podcast.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah