Kendarai Motor Curian, Warga Bongki Sinjai Diringkus Polisi

- 24 Mei 2021, 18:58 WIB
Pelaku Curanmor IK (30), warga Jalan G. Lantimojong (pakai helm) saat diringkus Satreskrim Polres Sinjai, Polda Sulawesi Selatan. /Ashari/ARAHKATA
Pelaku Curanmor IK (30), warga Jalan G. Lantimojong (pakai helm) saat diringkus Satreskrim Polres Sinjai, Polda Sulawesi Selatan. /Ashari/ARAHKATA /

ARAHKATA - Belum genap sepekan usai mengungkap kasus pencurian motor (Curanmor) yang bersembunyi di Kota Makassar, Satreskrim Polres Sinjai kembali meringkus satu orang pelaku di Desa Saotengah, Kecamatan Tellulimpoe.

Kapolres Sinjai, AKBP Iwan Irmawan yang dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut, yang sebelumnya juga mengungkap kasus yang sama di Kecamatan Tellulimpoe.

"Iya benar, Minggu dini hari tadi sekitar pukul 02.00 Wita, Satreskrim Polres Sinjai yang dipimpin langsung Kasat Reskrim Iptu Abustam kembali mengamankan pelaku pencurian motor (Curanmor) di Dusun Lappae, Desa Saotengah, Kecamatan Tellulimpoe," ungkapnya, Senin 24 Mei 2021.

Baca Juga: Terima Kiriman Narkoba Lewat Ekspedisi, Warga Veteran Diringkus Polisi

Pelaku yang diamankan kali ini kata Iwan, berinisial IK (30), warga Jalan G. Lantimojong, Kelurahan Bongki, Kecamatan Sinjai Utara berdasarkan Laporan Polisi Nomor LP/64/V/2021/SPKT/Res Sinjai, tanggal 23 Mei 2021, atas nama korban Faizulrijal Musri.

Lebih jauh dijelaskan bahwa setelah Polres Sinjai menerima laporan pengaduan pencurian motor, tim Resmob gabungan Sat Intelkam Polres Sinjai bergerak cepat melakukan penyelidikan dan mendapatkan informasi, pelaku IK berada di Jalan Poros Sinjai Timur. Tim Resmob dan Satuan Intelkam melakukan pembuntutan.

"Sekitar pukul 02.00 Wita, pelaku IK berhasil dicegat di Tellulimpoe, yang sedang mengendarai sepeda motor hasil curian tanpa ada perlawanan," beber Iwan.

Baca Juga: Gadis 15 Tahun Diperkosa saat Main TikTok di Bekasi

Dari hasil interogasi terhadap pelaku, sambung Iwan, IK mengakui telah melakukan pencurian kendaraan bermotor di Jalan Sultan Isma, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara dengan menggunakan Kunci Leter T.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x