BNN Musnahkan 5 Hektare Ladang Ganja Siap Panen

- 2 Juni 2022, 11:07 WIB
Petugas musnahkan lahan ganja seluas 7 hektare di Aceh./PMJ News/
Petugas musnahkan lahan ganja seluas 7 hektare di Aceh./PMJ News/ /

ARAHKATA - Badan Narkotika Nasional (BNN) memusnahkan ladang ganja siap panen seluas 5 hektare.

BNN mendapati ladang ganja tersebut di kawasan Hutan Lindung Pegunungan Leuser, Desa Agusen, Kecamatan Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh.

Berdasarkan keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis, BNN melakukan kerja sama dengan Badan Informasi Geospasial (BIG) serta Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) ketika melakukan pemusnahan tersebut.

Baca Juga: Ketua DPP PDIP Sebut Ganjar Cuma Jago Main Medsos, Singgung Kasus Wadas dan Angka Kemiskinan

Berada pada ketinggian 1.660 MDPL dan 1.715 MDPL, ladang ganja seluas 5 hektare tersebut berhasil ditemukan tim BNN pada Senin (23/5). Atas temuan tersebut, di bawah pimpinan Direktur Narkotika Deputi Bidang Pemberantasan BNN Brigjen Pol Roy Hardi Siahaan, BNN melakukan pemusnahan ladang ganja, dilansir ANTARA dikutip ArahKata.com, Selasa, 31 Mei 2022.

BNN juga bekerja sama dengan BNN Kabupaten Gayo Lues, Kejaksaan Negeri, Polres, Brimob, Kodim, serta Satpol PP Kabupaten Gayo Lues untuk menurunkan personel sebanyak 143 orang.

Tim gabungan berhasil membabat 20.000 batang ganja dengan berat total 10 ton.

Baca Juga: BKKBN: Pernikahan Dini Tingkatkan Angka Kematian Ibu dan Bayi

Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang jatuh pada tanggal 26 Juni setiap tahunnya menjadi momentum keprihatinan masyarakat dunia dalam menghadapi situasi penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x