Tiga Pekan Berlalu Tanpa Kepastian, Simak Perjalanan Kasus Penembakan Brigadir J

- 1 Agustus 2022, 11:22 WIB
Kasus Brigadir J, pelecehan yang dituduhkan kepadanya masih berproses, walau pemakamannya dilakukan secara kedinasan.  Foto: Tangkapan layar Facebook Rohani Simanjuntak
Kasus Brigadir J, pelecehan yang dituduhkan kepadanya masih berproses, walau pemakamannya dilakukan secara kedinasan. Foto: Tangkapan layar Facebook Rohani Simanjuntak /seputartangsel.pikiran-rakyat.com/

Sabtu, 23 Juli 2022
Prarekonstruksi di rumah Irjen Sambo
Tim gabungan Polri menggelar prarekonstruksi di rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo. Prarekonstruksi ini terkait laporan pelecehan dan pengancaman serta percobaan pembunuhan yang dilaporkan oleh istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi

Rabu, 27 Juli 2022
Ekshumasi dan Autopsi Ulang Jenazah Brigadir Yosua
Dilakukan ekshumasi atau penggalian kubur jenazah Brigadir Yosua serta dilanjutkan autopsi ulang oleh tim dokter di RSUD Sungai Bahar, Muaro Jambi.

Baca Juga: Simak! Ini Aturan Baru Naik Pesawat Bagi PPDN, Salah Satunya Wajib Booster

Minggu, 31 Juli 2022
Bareskrim Ambil Alih Penanganan Semua Kasus Terkait Brigadir Yosua
Bareskrim menarik penanganan penyidikan perkara dugaan pelecehan, pengancaman serta kekerasan oleh Brigadir Yosua terhadap Putri Chandrawathi. Perkara itu mulanya ditangani oleh Polda Metro Jaya. Laporan polisi (LP) itu kini dijadikan satu dengan laporan dugaan pembunuhan berencana Brigadir Yodua yang sejak awal ditangani oleh Bareskrim.

Minggu, 31 Juli 2022
Bharada E Kembali ke Kesatuannya, Korps Brimob
LPSK menyebut bahwa Bharada Richard Eliezer atau Bharada E yang disebut sebagai penembak Brigadir Yosua kembali ditarik ke kesatuan asalnya, Korps Brimob. Semula ia adalah ajudan (aide-de-camp) Ferdy Sambo.***

 

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah