Pemerintah Layak Prioritaskan Tenaga Medis dan Warga Zona Merah Divaksin Covid 19

- 6 November 2020, 18:45 WIB
Vaksin Sinovac
Vaksin Sinovac /Istimewa

ARAHKATA.COM - Pemerintah diminta prioritaskan tenaga medis dan masyarakat di zona merah untuk mendapatkan vaksin Covid 19.

Menurut Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto, Pemerintah harus memprioritaskan keselamatan seluruh tenaga medis agar tidak terpapar sehingga program penanggulangan Covid 19 bisa berjalan dengan baik.

Begitu juga dengan warga di zona merah, menurut Mulyanto, layak mendapat perhatian lebih agar penyebaran Covid 19 di wilayah tersebut dapat dikendalikan dan tidak meluas ke wilayah lain.

Baca Juga: Bersama Mendes PDTT, Mensos Saksikan Penyaluran BST di Subang

“Sekiranya vaksinasi yang direncanakan Pemerintah itu benar bisa dilaksanakan pada pekan ketiga Desember 2020, saya berharap tenaga medis dan masyarakat di zona merah harus mendapat prioritas. Tenaga medis merupakan garda terdepan program penanggulangan Covid 19 sehingga layak untuk diperhatikan lebih dahulu,” ujar Mulyanto kepada wartawan, Jumat (6/11/2020).

Pemerintah diminta benar-benar dapat mewujudkan program pemberian vaksin kepada masyarakat. Jangan sampai sekedar janji seperti kejadian sebelumnya.

“Sebaiknya harus dikawal rencana tersebut agar benar-benar dapat terlaksana sesuai jadwal. Kasihan masyarakat jika harus menunggu lagi,” kata Mulyanto.

Baca Juga: Ini Agenda Habib Rizieq Setelah Tiba di Tanah Air!

Mulyanto juga minta Pemerintah harus memastikan keamanan vaksin yang akan diberikan. Apapun merek vaksin yang akan digunakan harus sudah mendapatkan izin edar dari BPOM dan terjamin kehalalannya.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah