Ahmad Syaikhu: Tiga Modal Kader PKS All Out Menangkan Pilkada

- 2 Desember 2020, 21:25 WIB
Pilkada Surabaya
Pilkada Surabaya /Arahkata/

ARAHKATA - Presiden PKS Ahmad Syaikhu
mengaku ada tiga modal yang dimiliki kader partainya untuk memenangkan Pilkada 19 Kabupaten/kota. Tiga modal utama yaitu militansi kader, soliditas struktur dan teamwork

Ahmad Syaikhu menjamin kader PKS akan gas pol untuk memenangkan Pilkada di Jatim. Mengingat seluruh kader, struktur dan pasangan calon sudah berikrar dan komitmen untuk memenangkan Pilkada di Jawa Timur.

"Seluruh kader dan m sumber daya PKS berjuang memenangkan Pilkada di Jatim," tuturnya disela-sela acara Konsolidasi Pilkada PKS Jawa Timur di Surabaya, Rabu (2/12/2020).

Presiden PKS yang akrab disapa Asyik ini mengaransi militansi kader dan struktur PKS tidak akan menyusut, meski tidak ada kader PKS yang maju di salah satu 19 Pilkada di kota/kabupaten Jatim.

Baca Juga: Rumah Bunda Digerudug, Orang Madura tidak Bangga dengan Mahfud?

"Kepada para pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung dan didukung PKS, jangan pernah ragu. Garansi kami lewat tiga modal utama yaitu militansi kader, soliditas struktur dan teamwork akan gas pol kami berikan," tegasnya.

Asyik menegaskan, komitmen PKS ini dibuat untuk mengusung dan mendukung pasangan calon. Begitu juga halnya komitmen para kader harus sama.

"Harus bekerja total dan allout serta tidak main-main di Pilkada Jatim," tutur Asyik.

Baca Juga: Habib Rizieq Jelaskan Soal Kisruh Video Jihad

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x