Sebut Tak Pernah Kampanye Hingga Pasang Spanduk, Mahfud MD: Baru Ini Pertama Kali

- 18 Oktober 2023, 13:09 WIB
Sebut Tak Pernah Kampanye Hingga Pasang Spanduk, Mahfud MD: Baru Ini Pertama Kali
Sebut Tak Pernah Kampanye Hingga Pasang Spanduk, Mahfud MD: Baru Ini Pertama Kali /

ARAHKATA - Menko Polhukam Mahfud MD resmi menjadi cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang.

Dalam kesempatan itu, Mahfud MD menjelaskan sebelum ditetapkan menjadi cawapres, ia hanya fokus menjalankan tugasnya sebagai Menko Polhukam dan tidak pernah ikut dalam kontestasi pilpres.

Mahfud MD juga menyebut tidak pernah berkampanye hingga memasang spanduk.

Baca Juga: Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud MD Akan Daftarkan Diri ke KPU Besok!

"Saat ini saya mengemban amanat sebagai Menko Polhukam yang tugasnya antara lain memastikan pemilu berjalan lancar dan aman, karena tugas saya itu maka selama ini saya tidak pernah sekalipun menyatakan akan ikut dalam kontestasi pemilu," kata Mahfud di Kantor PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu 18 Oktober 2023.

"Saya juga tidak pernah berkampanye, pasang spanduk dan lain-lain, baru kali ini lah pertama kali saya menyatakan bersedia menjadi cawapres karena amanah yang sudah diberikan oleh Ibu Megawati bersama pimpinan partai," lanjutnya.

Baca Juga: Alasan Ketum PDIP Megawati Tunjuk Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo

Namun kini, saat bersedia menjadi cawapres Ganjar Pranowo, ia akan ikut dalam kontestasi Pilpres 2024.

Mahfud mengaku akan mendedikasikan diri dan kemampuannya untuk ikut perhelatan tersebut.

"Bagi yang selama ini menunda untuk menentukan pilihan karena menunggu kepastian saya, maka saat ini saya menyatakan saya bersedia untuk ikut kontestasi. Bersama Mas Ganjar saya akan mendedikasikan diri, semua kemampuan saya, ilmu saya, pengalaman saya, ketegasan dan keteguhan sikap saya serta keberanian-keberanian yang selama ini saya usahakan untuk selalu ditunjukkan kepada bangsa dan negara Indonesia," ujarnya.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x