6 Jenazah WNI Kapal Tenggelam di Malaysia Teridentifikasi

- 21 Desember 2021, 11:46 WIB
Update kapal tenggelam di Johor Malaysia, jumlah korban meninggal dunia bertambah menjadi 21 orang WNI hingga Jumat 17 Desember 2021.
Update kapal tenggelam di Johor Malaysia, jumlah korban meninggal dunia bertambah menjadi 21 orang WNI hingga Jumat 17 Desember 2021. /ANTARA/HO-MTSC Johor Bahru/

ARAHKATA - Korban kapal tenggelam yang terjadi di Malaysia yang mengangkut pekerja migran ilegal Indonesia diketahui telah teridentifikasi.

Menurut Polri, enam dari 11 jenazah yang berhasil diidentifikasi merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), dan akan segera dipulangkan.

Keenam korban diantaranya, Misrukiyah (Pekanbaru), Tukimin (Martemeja), dan Andy Maulana (Cilacap), Ahmad Abullah Patoni(Lombok Timur) dan atas nama Bangsal Udin Basar dan Syech Mulachela (Lombok Tengah).

Baca Juga: Simak! Syarat Perjalanan Kapal Pelni Selama PPKM Level 4

"Hasil koordinasi dengan pihak RS Sultan Islmail Johor Bahru, sebanyak 11 jenazah sudah teridentifikasi dan enam diantaranya sudah terkonfirmasi keluarga atau ahli warisnya di Indonesia ataupun di Malaysia," kata Kombes Pol Ahmad Ramadhan, selaku Kabag Penum Divisi Humas Polri, dikutip Arahkata pada 21 Desember 2021.

Lebih lanjut, Ramadahan mengungkapkan bahwa KJRI Johor Bahru sedang memproses persiapan pemulangan dengan segera dari enam jenazah korban kapal tenggelam.

"Ini semua akan melalui jalur laut dari Johor menuju Batam, karena kalau dipulangkan melalui udara lewat Bandara KLIA maka akan memakan waktu tunggu," ujarnya.

Baca Juga: Wabup Kartini Kunjungi Keluarga Korban Kapal Tenggelam NTT Asal Sinjai

Diketahui tragedi kapal tenggelam tersebut terjadi pada Rabu, 15 Desember 2021, dengan mengangkut sebanyak 60 imigran dari Indonesia.

Sementara itu menurut Kementerian Luar Negeri, kapal tenggelam tersebut mengangkut penumpang dan merupakan imigran ilegal.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x