Nadiem Minta Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Museum Nasional

- 17 September 2023, 10:55 WIB
Mendikbudristek Nadiem Makarim saat meninjau langsung lokasi kebakaran di Museum Nasional Indonesia yang terbakar Sabtu 16 September 2023 malam.
Mendikbudristek Nadiem Makarim saat meninjau langsung lokasi kebakaran di Museum Nasional Indonesia yang terbakar Sabtu 16 September 2023 malam. /Tangkapanlayar instagram @museumnasionalindonesia/

 

 

 

ARAHKATA - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim meminta kepolisian untuk mendalami penyebab kebakaran Museum Nasional.

Insiden kebakaran terjadi pada Sabtu, 16 September 2023 malam, yang menghanguskan sebagian gedung A dalam kompleks Museum Nasional.

Kebakaran salah satu museum terbesar di Tanah Air itu, diakui Nadiem sebagai peristiwa yang menyedihkan bagi pihaknya. Namun, untungnya kejadian tersebut tidak menimbulkan korban, baik luka maupun jiwa.

 Baca Juga: Heru Budi Minta PAM Jaya Atasi Krisis Air Bersih di Kalideres

“Kami tadi berbicara dengan aparat kepolisian untuk segera melakukan investigasi, mengenai apa alasan dan penyebab kebakaran tersebut,” ujar Nadiem saat menemui awak media pada Sabtu, 16 September 2023 seusai mengunjungi lokasi kebakaran.

Dalam kesempatan itu, Nadiem didampingi oleh Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Hilmar Farid dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto. Usai menemui awak media, ketiganya langsung kembali ke dalam area museum tanpa sempat menjawab pertanyaan wartawan.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x