8 Manfaat Leci untuk Kesehatan, Cegah Beragam Penyakit dan Alzheimer!

- 30 Mei 2022, 09:53 WIB
Ilustrasi - Simaklah berbagai manfaat dari buah leci untuk kesehatan tubuh.
Ilustrasi - Simaklah berbagai manfaat dari buah leci untuk kesehatan tubuh. /Pixabay

5. Antivirus
Proanthocyanidins dalam leci telah dipelajari secara ekstensif dan zat tersebut telah menunjukkan kemampuan antivirus.

Litchitannin A2, senyawa yang ditemukan dalam leci, telah dikaitkan erat dengan pencegahan penyebaran atau wabah virus, termasuk virus herpes simpleks dan virus coxsackie.

6. Membantu mengontrol tekanan darah
Leci memiliki banyak potasium, yang berarti dapat membantu tubuh menjaga keseimbangan cairan.

Baca Juga: Apa Itu Diet Paleo? Berikut Penjelasan Manfaatnya

Keseimbangan cairan merupakan bagian integral tidak hanya dari fungsi metabolisme tetapi juga pada hipertensi.

7. Anti-influenza
Senyawa fenolik kuat yang ditemukan dalam leci telah dikaitkan dengan sejumlah manfaat kesehatan penting, termasuk aktivitas anti-influenza, peningkatan sirkulasi darah, pengurangan berat badan, dan perlindungan kulit dari sinar UV yang berbahaya saat terkena sinar matahari.

Ini juga menunjukkan kemampuan antioksidan yang cukup besar, seperti asam askorbat, dan proanthocyanidins lainnya dalam leci.

Baca Juga: 10 Manfaat Air Kelapa untuk Anak, Dapat Atasi Cacingan!

8. Meningkatkan sirkulasi darah
Tembaga adalah mineral penting lainnya yang ditemukan dalam jumlah yang cukup besar pada leci.

Meskipun zat besi paling populer dikaitkan dengan sel darah merah, tapi tembaga juga merupakan bagian integral dari pembentukan sel darah merah.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: organicfacts.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah