Upaya Kejari Depok Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional Tahun 2022

- 5 Januari 2022, 19:52 WIB
Kantor Kejari Depok
Kantor Kejari Depok /Eko Budi Ahdayanto/ARAHKATA

ARAHKATA - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Depok kine tengah lakukan inovasi pada pencegahan serta penegakan hukum yang berorientasi dan fokus terjadinya kejahatan yang merugikan perekonomian negara sebagaimana program prioritas Kejaksaan tahun 2022.

Focus Grup Discussion atau FGD merupakan salah satu upaya pihak Kejari Depok mengantisipasi terjadinya penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang yang berpotensi merugikan keuangan maupun perekonomian negara.

"Upaya pencegahan terjadinya tindak pidana korupsi 'Tipikor' guna mendukung pemulihan ekonomi nasional di tahun 2022", kata Kepala Kejari Depok Sri Kuncoro dalam keterangan resminya kepada arahkata.pikiran-rakyat, Rabu, 5 Januari 2021.

Baca Juga: Kejari Depok Catat SPDP Perkara Kekerasan Anak Meningkat

Ia menuturkan, selain melakukan pendampingan melalui jaksa pengacara negara sebagaimana telah dilaksanakan pada tahun sebelumnya, untuk tahun ini akan ada terobosan terkait upaya pencegahan dengan inovasi melalui bidang intelijen dengan mengoptimalkan kegiatan penyuluhan/penerangan hukum.

"Yang sebelumnya dengan metode hanya satu arah selanjutnya akan diganti dengan metode kelompok diskusi terarah atau dikenal sebagai Focus Group Discussion (FGD)", kata Sri Kuncoro.

Kegiatan FGD ini lanjut Kuncoro, diharapkan akan memberikan kemudahan dan peluang untuk menjalin keterbukaan, kepercayaan, dan memahami persepsi, sikap, serta pengalaman yang dimiliki oleh teman-teman perangkat daerah.

Baca Juga: Kejari Depok Diklaim yang Perdana Ajukan Restitusi Kasus Ini di Jabar

Sehingga, masih kata Kuncoro, secara sistematis dan terarah mengenai suatu isu atau masalah dalam penggunaan keuangan daerah dapat didiskusikan dan dicarikan alternatif solusinya sesuai ketentuan yang berlaku.

Lebih dari itu juga dapat meningkatkan pemahaman hukum para Aparatur Sipil Negara atau ASN dalam mengelola keuangan daerah.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x