TNI AL Tangkap Kapal MV Bathu Bhun Bermuatan 34 Kontainer Minyak Goreng

- 7 Mei 2022, 07:00 WIB
Dua personel TNI AL  Yonmarhanlan l pengamanan Kapal MV. Mathu Bhum.
Dua personel TNI AL Yonmarhanlan l pengamanan Kapal MV. Mathu Bhum. /

ARAHKATA - Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan melakukan pengamanan terhadap kapal tangkapan kapal MV. Mathu Bhum.

Kapal MV. Mathu Bhum 34 kontainer minyak goreng hasil tangkapan KRI Karotang 872  dijaga ketat di Pelabuhan Terminal Petikemas (PTP) Belawan, Jumat, 06 Mei 22. 

Penangkapan terhadap Kapal MV. Mathu Bhum berbendera Singapura yang dilakukan oleh KRI Karotang 872 pada Selasa kemarin  3 Mei atau bertepatan dengan hari ke 2 lebaran Idul Fitri 1443 H. 

Baca Juga: WhatsApp Luncurkan Fitur Baru Bisa Kirim Data Hingga 2GB, Simak Fitur Lainnya!

Penangkapan kapal MV. Mathu Bhum tersebut diduga kapal memuat 34 kontainer yang berisikan minyak goreng.

Diketahui saat ini dilarang untuk di ekspor oleh pemerintah dengan tujuan ke Singapura. 

Pengamanan yang dilakukan terhadap MV. Mathu Bhum untuk memastikan kapal tangkapan beserta barang bukti muatan aman dari hal hal yang tidak diinginkan. 

Baca Juga: Zelensky Luncurkan Platform Crowdfunding, Kebutuhan Biayanya Bikin Geleng Kepala!

Komandan Yonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar menyampaikan, "Prajurit Yonmarhanlan I akan bersiaga dan melakukan pengamanan di sekitar kapal MV. Mathu Bhum yang telah sandar di dermaga Pelabuhan Peti Kemas Belawan, sampai waktu yang tidak ditentukan dan berpesan kepada prajurit yang melaksanakan pengamanan, agar melaksanakan tugas dengan sungguh- sungguh dan utamakan faktor keamanan".  ujarnya.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Dispen TNI AL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x