Patra Gada Brimob Polda Lampung Terus Pantau Proses Pilkada 2020

- 13 Desember 2020, 12:39 WIB
Brimob Polda Lampung beri pengamanan Pilkada 2020
Brimob Polda Lampung beri pengamanan Pilkada 2020 /Patar Victor/arahkata.com

ARAHKATA – Ancaman wabah Covid-19 di Lampung bukan menjadi halangan bagi personel Detasemen Gegana untuk hadir di tengah-tengah masyarakat guna menjaga dan memberi suasana aman pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di kota Bandar Lampung.

Tim Detasemen Gegana Polda Lampung turun ke lapangan sebagai pengayom, pelindung dan pelayanan masyarakat agar pemilih dapat dengan nyaman menggunakan hak suaranya, serta juga proses penghitungan suara, Minggu 13 Desember 2020.

Kegiatan patroli yang dipimpin oleh Pasiops Gegana, Iptu Setyo Budi menekanan Kepada setiap personel  agar selalu siap siaga menyikapi segala kejadian yang ada di Bandar Lampung pada saat pelaksanaan Pilkada di Kotamadya Bandar Lampung serta 7 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.

Baca Juga: Peringatan Bencana Hidrometeorologi, Apa dan Bagaimana Antisipasinya?

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Lampung Kombes Pol. Donyar Kusumadji,S.I.K. mengatakan kegiatan tersebut merupakan upaya nyata Personel Satuan Brimob Polda Lampung untuk berperan aktif menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif sasat Pilkada serentak.

“Personel meninjau dan memantau langsung titik-titik yang tingkat kerawanan serta kecurangannya tinggi, jangan sampai ada permainan money politik yang nantinya dapat berimbas pada situasi Kamtibmas”, ucapnya.

Baca Juga: BNPB: Waspada Potensi Bencana Hidrometeorologi!

Selain itu, kegiatan patroli ini juga bertujuan memberikan semangat dan menumbuhkan kesadaran kepada masyarakat tentang protokol kesehatan di tengah wabah Covid-19 untuk senantiasa menjaga kesehatan dengan selalu menjaga jarak, memakai masker jika sedang diluar rumah dan mencuci tangan ketika selesai beraktivitas.

“Kegiatan Patroli ini merupakan sebagai salah satu bentuk Bhakti Brimob dan rasa peduli Brimob Lampung Khususnya personel Detasemen Gegana kepada masyarakat untuk tetap dapat melaksanakan aktivitasnya diluar dengan memberikan rasa aman dan nyaman,” ujar Donyar.***

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x