Presiden Ungkap Kegembiraan Prestasi Dua Ilmuwan Indonesia, Netizen Tagih Ini

- 21 Desember 2020, 09:58 WIB
Dua Srikandi yang telah mengharumkan nama bangsa dan negara di kancah internasional
Dua Srikandi yang telah mengharumkan nama bangsa dan negara di kancah internasional /Arahkata/

ARAHKATA - Hari Ibu yang akan jatuh pada 22 Desember setiap tahunnya, di mana tahun 2020 kali ini, diiringi dengan hal membanggakan dari dua Srikandi asal Indonesia. Dua srikandi Indonesia mendapat penghargaan dari dunia Internasional, yang membuat Presiden Joko Widodo tak dapat menutupi kebanggaannya di dunia maya.

"Kabar gembira, tentang prestasi dua ilmuwan Indonesia, Ibu Adi Utarini dan Ibu Tri Mumpuni," ungkap presiden dalam akun resmi twitternya, Minggu 20 Desember 2020.

"Prof. Adi Utarini masuk daftar "Nature’s 10: Ten People Who Helped Shape Science in 2020" dari jurnal sains Nature. Sementara Tri Mumpuni termasuk 22 Most Influential Muslim Scientists," lanjut presiden.

Baca Juga: Wah... #TangkapAnakPakLurah Trending di Twitter

Lebih jauh, presiden mengatakan, Prof. Adi Utarini memimpin uji coba teknologi yang membantu memberantas demam berdarah, penyakit yang menyerang hingga 400 juta orang di dunia setiap tahun.

"Hasil penelitian Prof. Adi Utarini dan tim, mengurangi kasus demam berdarah hingga 77% di beberapa kota besar di Indonesia," ungkapnya.

Selain itu, Srikandi selanjutnya masih kata presiden, Tri Mumpuni mengembangkan kemandirian masyarakat di kawasan terpencil melalui pembangkit listrik tenaga mikro hidro (PLTMH).

Baca Juga: Lion Air Menyampaikan Permohonan Maaf Atas Penerbangan JT-173

"Melalui IBEKA, Ibu Tri membangun setidaknya 65 PLTMH di desa-desa di berbagai pelosok Nusantara," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x