PTM Terbatas di Sumut Banyak Siswa Tak Hadir, Kenapa?

- 29 September 2021, 12:45 WIB
Suasana PTM terbatas di SMPN 18 Semarang
Suasana PTM terbatas di SMPN 18 Semarang /Instagram/@smpn.18semarang

ARAHKATA - Masih dalam pandemi COVID-19 Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas kembali dilakukan uji coba pembukaan.

Sehingga secara bertahap banyak sekolah-sekolah yang mulai menyusul kegiatan tersebut yang disesuaikan dengan status yang diperbolehkan yakni PPKM Level 3.

Namun sangat disayangkan sejak kemunculan wabah COVID-19 di Tanah Air yang cukup lama ini sudah berdampak sekali salah satunya bagi para pelajar di daerah Sumatera Utara (Sumut).

Baca Juga: PTM, Pemrov DKI Jakarta Gelar Tes PCR Acak di Sekolah

Kepala Dinas Pendidikan Sumut Syaifuddin mengatakan bahwa ratusan pelajar tersebut tidak hadir PTM terbatas karena berbagai alasan.

Di antaranya karena sudah terbiasa belajar secara daring, tapi ada juga yang ternyata sudah bekerja hingga menikah.

"Ada yang mungkin kelamaan libur, ada yang kami temukan karena sudah bekerja, dan banyak juga yang menikah. Ada sekitar 800 orang karena tiga alasan tersebut," katanya pada Selasa, 28 September 2021.

Baca Juga: Disdik DKI Jakarta Evaluasi Hasil Survei PTM Terbatas di Sekolah

Syaifuddin mengatakan, dinas memantau penerapan protokol kesehatan (prokes) di lingkungan sekolah selama pembelajaran tatap muka berlangsung.

Beberapa kebijakan juga sudah dirumuskan dalam Instruksi Gubernur Sumatera Utara terkait aturan-aturan dalam PTM untuk mengantisipasi munculnya cluster baru penularan COVID-19 di sekolah.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x