Waspada Penipuan Lowongan Kerja Paruh Waktu Melalui WhatsApp

- 3 Agustus 2023, 15:33 WIB
Tangkapan layar WhatsApp penipuan lowongan kerja paruh waktu mengatasnamakan Milestone.
Tangkapan layar WhatsApp penipuan lowongan kerja paruh waktu mengatasnamakan Milestone. /Indriani/ANTARA

ARAHKATA - Dalam beberapa bulan terakhir marak penipuan lowongan kerja paruh waktu melalui pelantar media sosial WhatsApp yang mengatasnamakan Milestone. 

Dalam pesan yang diterima, penipu melancarkan aksinya dengan mengaku sebagai perwakilan dari perusahaan periklanan yang membutuhkan tenaga pemasar media sosial yang bernama Milestone. 

Tugas yang diberikan pun sederhana, cukup dengan like atau menyukai video yang dikirimkan tautannya dan kemudian melaporkannya ke admin yang ada di pelantar Telegram jika tugas sudah diselesaikan. 

 Baca Juga: Lima Cara Agar Kendaraan Listrik Tetap Lancar di Cuaca Ekstrem

Admin Telegram tersebut meminta sejumlah data pribadi mulai dari nama, alamat, nomor telepon, pekerjaan, hingga nomor rekening. 

Namun benarkah informasi lowongan kerja tersebut? 

Penjelasan 

Pihak Milestone Branding Solutions dalam lamannya, menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah menawarkan pekerjaan paruh waktu apalagi meminta bayaran. 

 Baca Juga: Alunan Gamelan Menggema di Eurasian Music Festival 2023 Kota Moskow

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x