Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jabar Tinjau Vaksinasi COVID-19 di Rutan Cilodong Depok

- 4 Agustus 2021, 19:03 WIB
Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jawa Barat Taufiqurrahman  (kemeja putih) bersama di Rutan Cilodong Depok Rabu, 4 Agustus 2021
Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jawa Barat Taufiqurrahman (kemeja putih) bersama di Rutan Cilodong Depok Rabu, 4 Agustus 2021 /Eko Budi Ahdyanto/ARAHKATA

ARAHKATA - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat Taufiqurrahman lakukan peninjauan langsung pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 bagi 1.433 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Kelas I Cilodong Depok.

Kepada para WBP, Taufiqurrahman berikan pesan agar disiplin untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari.

Dikatakan Taufiqurrahman, bahwa dengan disiplin kita pasti dapat melalui pandemi ini.

Baca Juga: Lurah Jatijajar Depok Angkat Bicara Soal Potongan Dana Bansos

"Asal kita disiplin terhadap protokol kesehatan", ucapnya di Rutan Cilodong Depok, Rabu, 4 Agustus 2021.

Kesempatan itu, dia juga berucap terima kasih kepada semua pihak yang turut terlibat membantu proses vaksinasi COVID-19.

"Kami juga ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan teman-teman dari RS.Bhayangkara Brimob Kelapa Dua yang membantu pelaksanaan vaksinasi ini", ujar Taufiqurrahman. 

Baca Juga: Ibu Hamil Sekarang Boleh Divaksin, Tapi dengan Syarat Ini Ya Bund!

"Mudah-mudahan ini bisa meminimalisir bahkan mencegah penyebaran virus COVID-19”, tambahnya.

Plt.Kepala Rutan Kelas I Depok, Muhamad Irvan Muayat mengungkapkan rasa syukur pelaksanaan vaksinasi berjalan kondusif.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x